Makassar, Kabartujuhsatu.news, - Perkumpulan Teknisi Refrigerasi dan Tata Udara (PTRTU) tunjukkan solidaritas kemanusiaannya menuju Masamba, Luwu Utara membawa bantuan kemanusiaan banjir bandang yang terjadi beberapa pekan lalu
PTRTU telah mempersiapkan segala sesuatunya untuk disalurkan pasca banjir bandang yang telah menimpa Masamba.
Tidak tanggung tanggung pengurus DPD PTRTU Sulsel membawa bantuan dengan mengendarai 6 unit mobil.
“Musibah banjir bandang yang menimpa saudara kita di Luwu Utara merupakan duka kita semua, sehingga kami merasa terpanggil untuk membantu menyalurkan bantuan di lokasi bencana.
Bantuan ini kami salurkan langsung kepada masyarakat yang terkena dampak bencana alam tersebut,” kata Ketua DPD Sulsel PTRTU, Rusdi, Minggu, (26/7/2020) sepulang dari Masamba
Rusdi mengatakan, pihaknya melakukan hal itu sebagai bentuk rasa solidaritas, kepedulian, dan empati bagi saudara saudara di Masamba yang terdampak banjir bandang.
“Kami berharap semoga bencana alam banjir bandang yang menimpa Luwu Utara Masamba, segera pulih seperti sediakala,” tutup Rusdi.