Soppeng (Sulsel), Kabartujuhsatu.news, - Pasca terpilihnya Ketua definitif Komite Nasional Pemuda Indonesia cabang Soppeng yang di nakhodai Sas Jayusman, SE, kini gencar melakukan beberapa agenda dalam sinergitasnya ke beberapa unsur seperti halnya yang di laksanakan hari ini di hotel Grand Saota dengan agenda koordinasi dan audensi dengan Ketua KPU Soppeng, Senin (10/8/2020).
Agenda koordinasi dan audensi Ketua KNPI Soppeng yang di dampingi beberapa pengurus tersebut sebagai upaya KNPI selaku unsur pemuda yang akan ikut mendukung dan menyukseskan serta berpartisipasi dalam pilkada serentak yang rencananya akan di lakukan pada bulan Desember mendatang.
Dalam kesempatan itu Sas Jayusman menyampaikan bahwa kedatangannya dalam rangka membangun sinergitas dengan penyelenggara Pemilu, ujarnya.
"Ini merupakan langkah awal membangun senergi antara pemuda dan penyelenggara pemilu di Kabupaten Soppeng, tandasnya.
Dikatakannya, "Atas nama KNPI Kab. Soppeng, kami berharap bahwa pertemuan ini adalah langkah awal membangun kerjasama dengan penyelenggara pemilu di kabupaten Soppeng dan sekaligus sebagai upaya memberdayakan peran generasi muda dalam pembangunan demokrasi khususnya di Pilkada kabupaten Soppeng yang akan di gelar puncaknya pada Desember mendatang" Tambah Sas Jayusman.
"Disamping itu kami memberikan apresiasi dan mengucapkan selamat kepada KPU Soppeng yang sejauh ini telah sukses melaksanakan tahapan awal Pilkada beberapa waktu lalu," Pungkas Ketua KNPI priode 2020-2023 ini.
Sementara itu Ketua KPU Soppeng Muh. Hasbi, S.Sos, M.SI sangat merespon baik maksud dan tujuan KNPI Soppeng yang akan ikut berpartisipasi dalam pilkada serentak.
Hasbi menjelaskan bahwa, Audensi ini sangatlah tepat karena pengawasan pesta demokrasi ini semestinya memang tidak hanya dilakukan oleh penyelenggara saja, namun, pengawasan juga dapat dilakukan oleh warga dan organisasi seperti KNPI, namun tentu sesuai tupoksi masing-masing," Jelas Muh. Hasbi.
"Untuk itu, kita berharap KNPI sebagai wadah berhimpun OKP juga bisa ikut andil untuk menyukseskan Pilkada nantinya.ujar Hasbi.
"KNPI harus bisa memberikan pendidikan politik yang baik kepada masyarakat, mulai dari mengajaknya untuk menggunakan hak pilih hingga harus turut memberantas money politic demi terciptanya demokrasi yang jujur dan adil," Imbuh Komisioner KPU 2 priode ini.
Dalam koordinasi dan audiensi ini sebagai hasil, KPU dan KNPI bersepakat untuk membangun sinergitas dengan mengutamakan sikap profesional serta menjaga Integritas organisasi dalam mewujudkan Pilkada yang Jujur dan Adil.