Soppeng (Sulsel), Kabartujuhsatu.news, - Ketua Umum Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Soppeng Ny.Hj.Nurjannah A.Kaswadi, SE mengikuti Musyawarah Nasional Dekranas Tahun 2020 melalui virtual zoom di Rujab Bupati Soppeng ,19 Agustus 2020.
Pelaksanaan Musyawarah Nasional (Munas) Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) Tahun 2020 dengan
tema “Sisi Positif Pandemi Covid-19: Momentum Percepatan Digitalisasi Pasar
Kerajinan Menuju Industri 4.0",
Ketua Dekranasda Kabupaten Soppeng dalam kegiatan tersebut di dampingi oleh Kepala Dinas Koperindag dan UKM Kabupaten Soppeng Drs.A.Makkaraka,M.Si serta para pengurus Dekranasda Kab Soppeng.
Kegiatan Munas Dekranas Tahun 2020 secara resmi dibuka oleh Ketua Umum Dekranas Ny.Hj.Wury Westu Handayani Maruf Amin.
Munas Dekranas ini juga di ikuti oleh para Ketua Dekranas Propinsi /Kab/kota dan Kepala Dinas Koperindag Se Indonesia.