Mesut Ozil Jadi Penghalang Arsenal Rekrut Pemain Baru
  • Jelajahi

    Copyright © kabartujuhsatu.news
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Daftar Blog Saya

    Mesut Ozil Jadi Penghalang Arsenal Rekrut Pemain Baru

    Kabartujuhsatu
    Kamis, 20 Agustus 2020, Agustus 20, 2020 WIB Last Updated 2020-08-21T02:48:56Z
    masukkan script iklan disini


    Mesut Ozil dan Unai Emery (Foto Istimewa


    London (Inggris), Kabartujuhsatu.news, - Mantan pemain Liverpool, Jamie Carragher mengatakan bahwa kehadiran Mesut Ozil menjadi penghalang bagi Arsenal merekrut pemain baru untuk musim depan.


    Karena itu, sejak bursa transfer musim ini dibuka, Arsenal belum menunjukkan tanda-tanda akan mendatangkan pemain baru untuk mengisi skuad The Gunners – sebutan Arsenal.


    Belum lama ini, William Borges memang sudah memastikan diri bergabung dengan Arsenal. Namun, pemain Brasil itu didapat Arsenal secara gratis karena kontraknya bersama Chelsea telah berakhir.


    Kondisi ini tentu berbeda dengan sejumlah tim Inggris lain yang gencar membidik pemain baru guna mengisi skema timnya untuk musim kompetisi 2020-2021 yang mulai digelar pekan kedua September.


    Menurut Carragher, gaji Ozil yang mencapai Rp 6.4 miliar per pekan membuat kas Arsenal terkuras. Akibatnya, Arteta mengalami kesulitan membeli pemain baru. Gaji tinggi tentu tidak menjadi persoalan, kata Carragher, jika diimbangi dengan sumbangsih pemain tersebut bagi klub.


    “Bagaimana mereka bisa memberi gaji kontrak mingguan 350 ribu pounds untuk Mesut Ozil, sementara ia jarang dimainkan?” ujar Carragher, seperti dilansir dari Express, Jumat (21/8/2020).


    Sebagaimana diketahui, sejauh ini performa Ozil kian menurun akibat jarang dimainkan oleh pelatih Arsenal Mikel Arteta. Kondisi ini jauh berbeda saat The Gunners berada di bawah asuhan Wenger. Kala itu, Ozil selalu mendapat tempat utama sehingga kehadiranya memberi warna tersendiri bagi klub kota London itu.


    Sejak kedatangan Unai Emery yang menggantikan Wenger, sinar Ozil mulai redup karena jarang diturunkan dalam banyak pertandingan. Kondisi itu terus berlanjut saat Arteta datang menggantikan Emery.


    Mesut Ozil dan Arteta (Foto Istimewa) 


    Sementara itu, tiap pekan, Arsenal tetap mengeluarkan uang sebesar Rp 6.4 miliar untuk membayar pemain yang tidak pernah tampil di lapangan. Hal ini membuat kas The Gunners menipis sehingga alokasi dana untuk mendatangkan pemain baru tidak mencukupi.


    Satu-satunya pilihan, kata Carragher, adalah melepas Ozil di musim panas ini. Dengan cara itu, Arsenal tidak perlu lagi mengeluarkan biaya miliaran rupiah tiap pekan hanya untuk membayar pemain yang jarang tampil di lapangan.


    Akan tetapi, menjual Ozil tentu bukan perkara mudah di tengah situasi sulit yang dihadapi banyak klub karena pandemi corona.


    Keberadaan Ozil tentu menjadi dilema tersendiri bagi Arsenal. Jika tidak dijual maka kas Arsenal akan terus terkuras tiap pekan hanya untuk membayar pemain yang tidak bermain, sementara jika dijual, akan kesulitan mendapatkan klub yang mau membeli pemain dengan harga setinggi Ozil.


    Masa kontrak Ozil, akan berakhir Juni 2021. Jika tidak ada klub yang mau membelinya, maka Arsenal harus siap merugi selama setahun ke depan hanya untuk membayar seorang Ozil.

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini