Kasat Binmas Polres Soppeng Kunjungi Cafe Corner 57 Sampaikan Himbauan
  • Jelajahi

    Copyright © kabartujuhsatu.news
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Daftar Blog Saya

    Kasat Binmas Polres Soppeng Kunjungi Cafe Corner 57 Sampaikan Himbauan

    Kabartujuhsatu
    Senin, 07 September 2020, September 07, 2020 WIB Last Updated 2020-09-07T14:35:40Z
    masukkan script iklan disini


    Hamdani Owner Cafe Corner 57 (Baju Biru) bersama Veri Jong, Yunus saat menerima kunjungan Kasat Binmas Polres Soppeng (Foto Istimewa). 


    Soppeng (Sulsel), Kabartujuhsatu.news, -Kepala Satuan Bimbingan Masyarakat (Kasat Binmas)  Polres Soppeng AKP Jamaluddin, SH kunjungi cafe Corner 57 di Jalan Samudra Kelurahan Lemba Kecamatan Lalabata,  Senin (7/9/2020).


    Dalam kunjungannya AKP Jamaluddin yang di dampingi Briptu Irdhan Vebrianto.S guna memberikan himbauan terkait penerapan protokol kesehatan Covid 19 kepada pemilik dan pengunjung cafe corner 57 yang diketahui mempunyai langganan tetap dan tempat mangkalnya penikmat kopi khas corner.


    Dalam kesempatan itu AKP Jamaluddin menghimbau agar senantiasa mempedomani protokol kesehatan baik mencuci tangan,  memakai masker dan menjaga jarak.


    Owner Cafe Corner 57 Hamdani menyampaikan terima kasih kepada Kasat Binmas Polres Soppeng yang  telah mengingatkan kepada dirinya dan konsumennya demi untuk menjaga kesehatan dari covid 19.


    Kata Dani sapaan akrab owner Corner 57 bahwa, himbauan ini tentu demi kepentingan kita bersama agar kita semua terhindar dari penularan virus Corona, jelasnya.


    Selain menyampaikan himbauan protokol kesehatan dan adaptasi kebiasaan baru dalam masa pandemi covid 19, Kasat Binmas Polres Soppeng juga mengingatkan agar tetap menjaga situasi dan kondisi agar tetap aman dan kondusif jelang pilkada Soppeng.



    Bukan hanya itu Kasat Binmas AKP Jamaluddin juga membagikan Masker Gratis kepada owner dan konsumen Cafe Corner 57 sebagai wujud kepedulian dengan harapan untuk tetap dipakai dalam segala aktivitas utamanya di ruang publik khususnya di Cafe 57, pungkas perwira tiga balok dipundak tersebut. 

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini