Pemda Soppeng Melalui Dinas Pariwisata Gelar Pelatihan Tata Kelola Destinasi Pariwisata DAK Non Fisik Tahun 2020
  • Jelajahi

    Copyright © kabartujuhsatu.news
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Daftar Blog Saya

    Pemda Soppeng Melalui Dinas Pariwisata Gelar Pelatihan Tata Kelola Destinasi Pariwisata DAK Non Fisik Tahun 2020

    Kabartujuhsatu
    Minggu, 11 Oktober 2020, Oktober 11, 2020 WIB Last Updated 2020-10-12T04:46:05Z
    masukkan script iklan disini


    Soppeng (Sulsel), Kabartujuhsatu.news, Dalam rangka menunjang Kabupaten Soppeng menjadi Daerah tujuan wisata (DTW), 
    Pemerintah Daerah kabupaten soppeng melalui Dinas Pariwisata melaksanakan kegiatan Pelatihan Tata kelola Destinasi Pariwisata Dana Alokasi Khusus (DAK) Non Fisik Tahun 2020 yang dilangsungkan di Hotel Surya Jalan Wijaya kelurahan Botto Kecamatan Lalabata, Senin 12 Oktober 2020.

    Dikesempatan itu Kabid Destinasi Pariwisata Dinas Pariwisata, Kepemudaan dan olah raga Dra. Hj. A. Riowati, M.Si dalam laporannya mengatakan, Kegiatan ini dilaksanakan selama 3 hari dari tanggal 12-14/10/2020.

    Dalam kegiatan pelatihan ini sebanyak 40 orang peserta yang terdiri dari Kelompok sadar wisata, petugas destinasi wisata Ompo dan Citta, pedagang kaki lima disekitar destinasi wisata Ompo dan Citta, Pol PP Pariwisata Kab. Soppeng dan Duta Wisata Kab. Soppeng. Paparnya.




    Dikatakannya, Tujuan dari pelatihan ini yakni untuk menunjang Kabupaten Soppeng menjadi Daerah Tujuan Wisata (DTW), ungkapnya. 

    Pelatihan ini diharapkan  kepada Kepala Pemangku Kepentingan untuk ikut berpartisipasi agar Kabupaten Soppeng bisa menjadi daerah tujuan wisata, serta para pelaku penunjang destinasi agar memberikan pelayanan yang terbaik kepada wisatawan yang berkunjung ke Kabupaten Soppeng. Imbuhnya.

    Sementara itu Pjs Bupati Soppeng Idham Kadir, S.Sos, M.Si saat membuka kegiatan ini dalam  sambutannya menyampaikan bahwa, 
    Melalui kegiatan pelatihan tata kelola destinasi ini, diharapkan kedepannya memberikan kontribusi untuk pariwisata di Sulawesi Selatan khususnya di kabupaten Soppeng, Imbuhnya. 


    "Kami yakin bahwa melalui pelatihan ini para peserta akan menyerap secara langsung berbagai informasi tentang tata kelola destinasi dengan harapan nantinya akan dirumuskan kebijakan-kebijakan yang efektif untuk meningkatkan pengelolaan destinasi wisata di Kabupaten Soppeng. Ujar Idham Kadir. 

    Dikesempatan itu PJS Bupati Soppeng memberikan apresiasi yang tinggi  kepada Dinas Pariwisata, Kepemudaan dan Olahraga dan semua peserta yang ikut dalam pelatihan ini, dimana hal yang terpenting kata Idham adalah kemauan, mampu bersinergi dengan semua pihak dan mampu membangkitkan kesadaran masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan, serta dapat mendorong masyarakat untuk melahirkan produk walaupun kecil tapi mempunyai daya ungkit. Katanya. 

    Adapun salah satu potensi yang berkaitan dengan keindahan, kebersihan di dalam masyarakat kata Idham adalah pengembangan tanaman Hortikultura di rumah-rumah warga, dimana setiap keluarga dibina oleh Dinas terkait berkerjasama dengan PKK.


    Idham menyampaikan bahwa untuk membangkitkan kembali geliat pariwisata diperlukan trik-trik marketing dalam mempromosikan daya tarik objek wisata itu sendiri. 

    Kegiatan ini sangat bermanfaat untuk menggalang kesadaran dan tentunya juga lebih meningkatkan komitmen dari unsur penyelenggara pemerintah dalam mewujudkan pembangunan terutama di sektor pariwisata.  Katanya. 

    Jadikan kegiatan ini sebagai motivasi untuk meningkatkan komitmen di dalam membangun sektor pariwisata walaupun  di dalam situasi pandemi covid 19, dimana penerapan protokol kesehatan juga harus dijaga dan dilaksanakan dengan sebaik-baiknya. Imbuh Idham Kadir. 

    "Mari ikuti bersama kegiatan pelatihan ini dengan penuh semangat yang tinggi untuk merancang destinasi pariwisata, upaya ini kita lakukan agar bisa semakin maju dan berkembang ke depan.tandasnya menutup. 


    Dalam kegiatan ini dihadiri
    Plt. Kadis Pariwisata, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten soppeng Drs.Muhammad Arif Dimas, M.Si, beserta jajaranya, Direktur Poltekpar Makassar  Drs . Arifin,M.Pd , serta para peserta pelatihan. (Red). 
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini