Tindak Lanjuti Wacana Pembelajaran Tatap Muka, 2 Sekolah di Citta Gelar Sosialisasi
  • Jelajahi

    Copyright © kabartujuhsatu.news
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Daftar Blog Saya

    Tindak Lanjuti Wacana Pembelajaran Tatap Muka, 2 Sekolah di Citta Gelar Sosialisasi

    Kabartujuhsatu
    Sabtu, 17 Oktober 2020, Oktober 17, 2020 WIB Last Updated 2020-10-17T13:04:05Z
    masukkan script iklan disini


    Soppeng (Sulsel), - Kabartujuhsatu.news, SDN 93 Tanete dan SDN 97 Ungae, Kecamatan Citta, Kabupaten Soppeng menggelar sosialisasi kepada orangtua siswa pada hari Sabtu, 17 Oktober 2020.

    Menindak lanjuti wacana Pemerintah Kab. Soppeng akan aktivitas pembelajaran tatap muka bagi Sekolah Dasar yang direkomendasikan untuk direncanakan dibuka normal dalam waktu yang akan ditentukan oleh Pemkab Soppeng selama berstatus ditetapkan sebagai wilayah zona hijau Covid-19. 

    Rencana pembelajaran tatap muka di sekolah dasar harus dimulai dengan sosialisasi kepada orang tua murid oleh kepala sekolah dan komite sekolah setempat.

    Para orang tua murid diundang oleh kedua pihak sekolah (SDN 93 dan SDN 97) untuk mendapatkan sosialisasi tentang pembelajaran tatap muka di masa New Normal atau adaptasi kebiasaan baru dengan penerapan Protokol Kesehatan.




    Kepala SDN. 93 Tanete, Firman, S.Pd, dalam kesempatan sosialisasi menjelaskan, rencana pembelajaran tatap muka di sekolah itu harus mengacu pada syarat-syarat sangat ketat yang dikeluarkan oleh Pemerintah. 

    Jika syarat-syarat sudah terpenuhi maka diharapkan orang tua juga tetap mengawasi aktivitas anak.

    Pengawasan itu, baik ketika nanti belajar tatap muka di sekolah maupun ketika pembelajaran daring di rumah. Terangnya. 

    "Pastinya harus disiplin dalam melaksanakan protokol kesehatan, baik di sekolah maupun di rumah. Tegas Firman. 




    Dihari yang sama, Kepala SDN.97 Ungae Abd.Hafid, S.Pd.,M.Pd sembari menenteng thermo gun, mengatakan, Kami dari pihak sekolah menghadirkan Orang tua Siswa, tentu harus memberi contoh nyata kepada mereka yang hadir di Sosialisasi ini yang nantinya akan disampaikan kepada anaknya di rumah, bahwa begini yang harus dilakukan pada saat masuk harus mencuci tangan menggunakan sabun terlebih dahulu di sebuah wastafel portabel atau sejenisnya. Jelasnya. 

    Selanjutnya, mereka menjalani pemeriksaan suhu. 

    "Namun, jika undangan sosialisasi tidak memakai masker maka langsung diarahkan untuk kembali mengambil masker. Pungkasnya. 
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini