Tangerang (Banten), Kabartujuhsatu.news,- Kapolresta Tangerang Kombes Pol Wahyu Sri Bintoro bersilaturahmi ke kediaman Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Tangerang KH. Ues Nawawi, di Desa Pasir Nangka, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Sabtu (9/1/2021).
Kunjungan Wahyu ke pemuka agama atau ulama di awal masa tugasnya memimpin Polresta Tangerang adalah sebagai bentuk pelaksana atau implementasi Program Rukun Ulama-Umara besutan Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto.
"Ulama dan umara harus rukun, harus bersinergi sesuai dengan peran masing-masing," kata Wahyu.
Wahyu mengatakan, ulama dan umara sejatinya saling membutuhkan. Ulama membutuhkan umara untuk mewujudkan keteraturan, kenyamanan, dan keamanan. Sehingga masyarakat dapat melaksanakan kegiatan ibadah dengan tenang.
Pada lain sisi, umara juga membutuhkan ulama agar dapat menciptakan nilai-nilai moral atau kehidupan yang beradab. Pesan-pesan tertentu dari umara untuk masyarakat juga lebih efektif disampaikan melalui ulama.
"Oleh karena itulah, rukun ulama dengan umara menjadi penting agar dapat menjadi teladan masyarakat," ujar Wahyu.
Wahyu pun meminta jajarannya termasuk para kapolsek untuk meningkatkan kedekatan dengan para pemuka agama. Hal itu agar terjalin kesepahaman dan kedekatan sehingga diharapkan dapat membuat masyarakat tenang dan harmonis.
"Secara prinsip, tugas ulama dan umara bisa jadi sama, yaitu menjadi pengayom masyarakat," pungkasnya. (Rahmat Hidayat)