Danramil 03/Srp saat hadir bersama Tiga Pilar pelaksana Donor Plasma Konvalesen Polres Tangsel (Foto Istimewa).
Tangerang Kota (Banten), Kabartujuhsatu.news, -Komandan Kodim 0506/Tangerang Kolonel Inf Bambang Heri Tugiyono. SIP diwakili Danramil 03/Srp Mayor Arm Sidik AY, bersama Tiga Pilar Tangerang Selatan hadiri pelaksanaan Pengambilan Sample Donor Plasma Konvalesen Covid-19 Personel Polres Tangsel, bertempat di Aula Lt 4 Polres Tangerang Selatan, Jl Promoter No 1. Kel Leguti Kec Serpong, Tangerang Selatan, Kamis 18/02/2021).
Hadir dalam kegiatan itu, Hj. Airin Rachmi Diany, SH. MH Walikota Tangerang Selatan, Kompol ST. Luckyto A. W, S.H, S.IK Wakapolres Tangerang Selatan selalu penanggung jawab, Dr. Suhara Manulang, MKes Kepala Unit Donor Darah (UDD) Tangsel, para PJU Polres Tangsel, dan Para personil TNI-Polri.
Dandim 0506/Tangerang Kolonel Inf Bambang Heri Tugiyono. SIP melalui Danramil 03/Srp Mayor Arm Sidik AY mengatakan, pelaksanakan donor plasma konvalesen, nantinya antibodi yang didapatkan merupakan yang terbaik dan dapat dimanfaatkan untuk membantu saudara kita yang saat ini masih sakit karena Covid-19, masih dalam perawatan.
Selain itu, kegiatan kemanusiaan ini juga merupakan upaya TNI – Polri bersama Pemerintah untuk mensosialisasikan donor plasma konvalesen yang sudah terbukti mampu menyembuhkan pasien Covid-19.
“Saya berharap kegiatan ini bisa diikuti oleh masyarakat luas demi untuk membantu sesama khususnya pasien Covid -19,” imbuhnya.
Sebelumnya, Waka Polres Tangerang Selatan, Kompol ST. Luckyto A. W, S.H, S.IK menyampaikan, kegiatan sosial ini, terlaksana berkat kerjasama PMI Tangsel. “Untuk pengambilan Sempel Plasma Konvalesen, diikuti Personil Polres Tangsel dan personil Kodim 0506/Tgr yang sudah pernah terpapar Covid-19.”kata Waka Polres.
Dijelaskan Luckyto, dari awal Maret sampai sekarang, sudah 90 personil Polres Tangsel yang terpapar Covid-19. Dan kepad rekan -rekan hang sudah pernah terpapar, tidak perlu takut untuk pengambilan sampel.
Dikesempatan itu, Walikota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany, SH. MH juga mengatakan, apresiasi kepada TNI-POLRI yang sudah membantu kami (pemerintah daerah) dalam menghimbau masyarakat dalam penanganan dan pencegahan Covid-19 khususnya di wilayah Tangerang Selatan.
“Saya berharap masyarakat Tangsel dapat menyadari bahwa TNI – Polri sudah bekerja keras di lapangan dengan tidak mengenal lelah untuk membantu kami (pemerintah daerah) dalam memberikan himbauan dan menyadarkan masyarakat akan bahayanya virus Covid-19,” Ujar Airin.
Beberapa pengalaman Plasma Konvalesen ini bisa membantu pasien yang terpapar Covid-19, kata Airin, sekaligus menyampaikan terimakasih kepada bapak dan ibu Alumni yang terpapar Covid-19 untuk membantu pasien yang terpapar saat ini.
Sementara itu, Dr Suhara Manulang, MKes Kepala Unit Donor Darah Tangerang Selatan menyampaikan, bahwa Donor Darah Plasma yang diambil dari pasien yang sudah dinyatakan sembuh dari Covid-19. Karena, maksimal 3-4 bulan sudah dinyatakan sembuh.
Plasma Darah yang diambil, sesuai dengan anti body yang dinyatakan sembuh dari Covid-19. Karena pasien Covid -19, kata Suhara, keberadaan Virus dalam tubuh kita hanya 12 haria dan sembuh dihari ke 13.
“Jadi tidak perlu Rapid atau swab karena Virus itu akan mati dan hilang dengan sendirinya.”jelas Suhara.
Sebelum pengambilan sempel, terlebih dahulu dilakukan Screening awal untuk mengetahui Darah dan bakteri yang ada dalam Darah.”tuturnya. ( Syarif/vr)
Sumber: Kodim 0506/Tgr