Kepala Kantor Kementerian Agama H.Fitriadi, S.Ag, M.Ag (Foto Istimewa).
"Saudaraku semua, Virus covid 19 itu bukanlah Fiksi, Virus corona yang tak kasat mata itu nyata adanya dan bisa mengakhiri sejarah hidup seseorang yang tertular" ujar Kakan Kemenag, Ahad (14/2/2021).
Kakan Kemenag mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk senantiasa menjaga diri, keluarga dan sesama manusia dari bahaya virus corona. Dia sekaligus menginstruksikan kepada seluruh jajaran Kementerian Agama Kabupaten Soppeng untuk menjadi bagian dari pemutus rantai penyebaran covid-19.
"Saya mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat untuk tetap menjaga diri, keluarga dan sesama manusia. Allah ingatkan itu dalam Al Qur’an “Kuw Anfusakum wa Ahlikun nara”.
Karena itu saya menginstruksikan kepada seluruh jajaran dan keluarga besar Kementerian Agama Kabupaten Soppeng agar senantiasa menjadi bagian dari pemutus rantai covid-19.
Kepada para Penyuluh Agama Islam “Jangan berhenti” sampaikan terus kepada jamaah binaannya, Majelis Taklim, TPA/TPQ dan kelompok kelompok pengajian lainnya agar senantiasa tetap mematuhi protokol kesehatan.
Kepada para Mubaligh/Muballighah “Jangan Abai dan lalai” teruslah mencerahkan ummat pada setiap acara atau kegiatan keagamaan termasuk saat menyampaikan khutbah di masjid agar jamaah tetap menjalankan protokol kesehatan.
Demikian juga kepada saudaraku para pengurus Masjid/Mushola dan rumah ibadah lainnya agar seluruh perlengkapan atau alat-alat protokol kesehatan dipastikan dapat difungsikan dan disediakan di rumah-rumah ibadah, termasuk penerapan jaga jarak tetap dijalankan seperti biasanya.
Yang terakhir saya ingin menyampaikan kepada kaum muslimin/muslimah bahwa insya allah tidak akan lama lagi kita akan memasuki bulan suci Ramadhan 1442 Hijriyah tahun 2021 Masehi, oleh karena itu kita semua berharap semoga di bulan suci Ramadan nantinya kita semua dapat melaksanakan ibadah Ramadhan dengan khusyuk dan tenang di masjid/musholah.
"Tentu semua ini bisa kita gapai dengan kerjasama dari seluruh pihak termasuk kesadaran kita semua untuk tetap menjalankan protokol kesehatan 5M (mencuci tangan, memakai masker, menjaga Jarak, membatasi mobilitas dan interaksi, serta menjauhi kerumunan)" pungkas Kepala Kantor Kemenag Soppeng.
Semoga kita semua senantiasa mendapatkan rahmat perlindungan dari Allah subhanahu wa ta'ala dan kita semua sehat selalu adanya, Amin YRA. (Humas).