Jakarta, Kabartujuhsatu.news, - Sejumlah peristiwa pernah terjadi dan menjadi catatan sejarah pada 5 Maret. Seperti pembubaran DPR oleh Soekarno hingga kelahiran seorang pahlawan nasional asal Padang Sumatera Barat Sutan Syahrir.
Dikutip dari Okezone yang kembali mengenang peristiwa yang terjadi pada 5 Maret berdasarkan sumber Wikipedia. Berikut ulasannya:
1. 1824 - Perang Inggris dan Burma
Perang Inggris-Burma berlangsung dari tahun 1823 hingga 1826. Di Britania Raya, perang ini disebut Perang Burma Pertama. Perang ini merupakan perang pertama dari tiga perang yang terjadi antara Burma dan Kekaisaran Britania selama abad ke-19.
2. 1909 - Lahirnya Sutan Syahrir
Sutan Syahrir, lahir di Padang Panjang, Sumatera Barat, 5 Maret 1909. Dia adalah seorang intelektual, perintis, dan revolusioner kemerdekaan Indonesia. Setelah Indonesia merdeka, ia menjadi politikus dan perdana menteri pertama Indonesia. Ia menjabat sebagai Perdana Menteri Indonesia dari 14 November 1945 hingga 20 Juni 1947.
Syahrir mendirikan Partai Sosialis Indonesia pada tahun 1948. Ia meninggal dalam pengasingan sebagai tawanan politik dan dimakamkan di TMP Kalibata, Jakarta. Sutan Syahrir ditetapkan sebagai salah seorang Pahlawan Nasional Indonesia pada tanggal 9 April 1966 melalui Keppres Nomor 76 Tahun 1966
3. 1933 - Partai Nazi
Partai Nazi pimpinan Adolf Hitler meraih 43.9% suara dalam pemilihan parlemen Jerman (Reichstag), yang selanjutnya memungkinkan kaum Nazi untuk mengesahkan Ermächtigungsgesetz dan membentuk kediktatoran.
4. 1942 - Perang Dunia II
Ibukota Hindia Belanda, Batavia, direbut oleh tentara ke-16 Kekaisaran Jepang, setelah ditinggalkan tanpa pertahanan oleh garnisun KNIL dan batalyon Blackforce Australia yang mundur ke Buitenzorg dan Bandung.
5. 1960 - Ir. Soekarno Bubarkan DPR
Presiden Soekarno membubarkan DPR hasil Pemilu 1955, selanjutnya digantikan DPR-Gotong Royong. Pembubaran tersebut terjadi setelah sebelumnya DPR menolak RAPBN yang diajukan pemerintah.
Sumber : Okezone