Sukoharjo (Jateng), Kabartujuhsatu.news, -Amankan peribadatan hari peringatan wafatnya Yesus Kristus bagi umat kristiani di wilyah Boyolali, aparat gabungan dari Kodim 0724/Boyolali & Polres Boyolali intensif melaksanakan patroli wilayah, terutama di tempat-tempat ibadah di wilayah masing-masing.
Dandim 0724/Boyolali Letkol Inf Aris Prasetyo S.I.P, M.I.P dan AKBP Morry Ermond menyempatkan diri melaksnakan pengecekan pengamanan Ibadah Kamis Putih Masa Paskah Tahun 2021 di Gereja di wilayah Boyolali.
Beberapa tempat ibadah disambangi diantaranya Gereja Kristen Jawa di Pulisen, Gereja Baptis Tabernakel Kristus Ajaib di Desa Metuk, Gereja Bethel Indonesia (GBI) di Kalurahan Siswodipuran
Diketahui sejumlah gereja di wilayah Boyolali sedang melaksanakan kegiatan Ibadah Paskah Kamis Putih d Kapel Mojolaban, untuk itu untuk memberikan rasa aman dalam menjalankan ibadah tiap Babinsa maupun Bhabinkamtipmas dikerahkan turut mengamankan peribadatan tersebut.
Dalam perayaan ibadah Paskah tahun 2021 ini Kodim 0724/Boyolai dan Polres Boyolali menempatkan anggotanya dalam pengamanan di gereja - gereja di wilayah Kabupaten Boyolali .
" Kami ingin menjamin keamanan umat yang beribadah saat misa pekan suci Paskah di gereja di wilayah Boyolali."Ungkap Dandim
"Anggota kami dari Kodim 0724/Boyolali dan Polres Boyolali bersinergi untuk mengamankan objek vital di Kabupaten Boyolali ini, kami kerahkan anggota berpatroli keliling secara rutin terutama pada malam hari, selain menjaga kondusifitas wilayah kami juga melaksanakan himbauan protokol kesehatan dalam rangka mendukung PPKM mikro, khusus pada perayaan Paskah umat kristiani ini, kami fokuskan pada pengamanan rumah-rumah ibadah," papar Dandim
(Agus Kemplu)