Kupang (NTT), Kabartujuhsatu.news,-Satgas Yonarmed 6/3 Kostrad Pos Oepoli Sungai bersama masyarakat Desa Netemnamu, Kecamatan Amfoang Timur, Kabupaten Kupang, Provinsi NTT bekerjasama membuat lapangan Volly di halaman gereja Khatolik setempat. Jumat (11/06/2021).
Kegiatan dipimpin oleh Sertu Irwan dan anggota Pos Oepoli Sungai bersama warga setempat terutama para pemuda, Satgas Yonarmed 6/3 Kostrad bahu membahu mengerjakan pembuatan lapangan bola volly yang mana merupakan olahraga favorit bagi warga setempat.
Kegiatan ini bertujuan untuk membangun solidaritas antara TNI dengan warga dan juga merupakan sarana untuk memancing minat berolahraga warga setempat.
"Masyarakat disini memang sangat hobi sekali dengan olahraga Bola Volly, mengingat belum adanya lapangan volly yang layak, untuk itu sekarang personel Pos Oepoli Sungai bergotong royong dengan pemuda setempat membuat lapangan volly" ujar Sertu Irwan.
Ronald (28) mengatakan antusiasnya untuk membantu anggota pos Oepoli Sungai membuat lapangan Volly.
"Saya merupakan penggemar olahraga volly akan tetapi selama ini kami masih kesulitan mencari lapangan volly untuk bermain, dengan dibuatnya lapangan volly ini saya sangat antusias dan bertemikasih kepada bapak-bapak TNI" ungkapnya. (TR).