Bupati Muna Barat Pimpin Langsung Upacara Penurunan Bendera Sang Saka Merah Putih
  • Jelajahi

    Copyright © kabartujuhsatu.news
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Daftar Blog Saya

    Bupati Muna Barat Pimpin Langsung Upacara Penurunan Bendera Sang Saka Merah Putih

    Kabartujuhsatu
    Selasa, 17 Agustus 2021, Agustus 17, 2021 WIB Last Updated 2021-08-17T13:13:56Z
    masukkan script iklan disini
    Bupati Muna Barat saat memimpin upacara penurunan bendera merah putih HUT RI ke 76 Tahun 2021 (Ist).

    Muna Barat (Sultra), Kabartujuhsatu.news,-Bupati Muna Barat Achmad Lamani bertindak sebagai inspektur upacara pada upacara penurunan bendera merah putih dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia bertempat di Lapangan Desa Marobea Kecamatan sawerigadi kabupaten muna barat,pada Selasa (17/8/2021) sore.

    Dalam kegiatan Upacara ini di ikuti oleh TNI/Polri, ASN, pelajar mulai dari tingkat SD,SMP dan SLTA serta Satpol PP.

    Tampak Hadir pula dalam upacara ini jajaran Forkopimda, Pimpinan dan anggota DPRD, Sekretaris dewan, serta sejumlah pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Muna Barat.


    Upacara dimulai dengan laporan komandan upacara kepada Inspektur Upacara Ahmad Lamani Kemudian, Tim Paskibraka bertugas menurunkan bendera. Penurunan bendera dilakukan dengan diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya.

    Setelah itu, dilanjutkan dengan laporan Komandan Upacara kepada Inspektur Upacara bahwa upacara penurunan bendera telah selesai.

    “Kembali ketempat dan Bubarkan,” kata Ahmat Lamani

    Puluhan Anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka yang bertugas dalam upacara Penurunan Bendera tersebut merupakan Putra-Putri terbaik yang dipilih melalui tahap seleksi.

    Penurunan bendera dilakukan anggota Paskibraka, disaksikan penuh atusias oleh masyarakat yang melihat disekitar tempat pelaksanaan upacara.

    Semua usaha dan pengorbanan bagi anggota Paskibraka yang telah mereka lakukan selama menjalani latihan,terbayar sudah.

    Pasalnya mulai dari pengibaran Bendera hingga penurunan Bendera Merah Putih terpantau berjalan dengan sukses,aman dan lancar. (Darlan Cardoba)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini