Evaluasi Kinerja Mahasiswa KKN Tematik 2021, Dosen Pembimbing Lapangan Kunjungi Lokasi
  • Jelajahi

    Copyright © kabartujuhsatu.news
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Daftar Blog Saya

    Evaluasi Kinerja Mahasiswa KKN Tematik 2021, Dosen Pembimbing Lapangan Kunjungi Lokasi

    Kabartujuhsatu
    Minggu, 29 Agustus 2021, Agustus 29, 2021 WIB Last Updated 2021-08-29T12:16:54Z
    masukkan script iklan disini

    Kendari (Sultra), Kabartujuhsatu.news,-Melalui Pengabdian Kepada Masyarakat terintegrasi Kuliah Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik yang dilakukan mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Halu Oleo berjumlah 15 orang dari Jurusan Penjaskes-Rek dan Ilmu Keolahragaan ini, mengangkat Tema " Sosialisasi Pentingnya Kesegaran Jasmani Dalam Mempertahankan Pola Hidup Sehat Pada Lansia Untuk Ini dilakukan pengabdian pada masyarakat terintergrasi KKN Tematik di Kelurahan Ranomeeto, Kecamatan Ranomeeto Kabupaten Konawe Selatan ".


    Dalam kunjungan Dosen Pembimbing Lapangan mereka berdiskusi dan mengevaluasi yang sudah dilaksanakan oleh mahasiswa sesuai dengan program kerja terkait kegiatan yang telah dilaksanakan selama dua pekan.

    Dosen Pembimbing Lapangan turun langsung melakukan evaluasi pelaksanan KKN tematik mahasiswa pada Kamis (26/8).

    Dosen pembimbing lapangan KKN Tematik UHO 2021 Kelurahan Ranomeeto yang di Ketuai oleh Dr. Hasanuddin Jumareng, M.S, AIFO bersama anggota Prof. Dr. H. Saiful, M.Kes, Drs. Muhammad Rusli, M.Kes, AIFO, Dr. Wolter Mongsidi, M.Kes, AIFO, Badaruddin, S.Pd,. M.Pd., AIFO. 


    Ketua Dosen Pembimbing Lapangan mengatakan, "KKN tematik tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya karena kita diperhadapkan dengan situasi pandemi Covid-19, sehingga kegiatan KKN tematik tahun ini sesuai dengan tema di atas harus dilaksanakan dengan memperhatikan protokol kesehatan, jelasnya.


    KKN tematik berlangsung selama 30 hari, dengan berbagai bentuk kegiatan mahasiswa yang dilakukan, di antaranya, pengambilan data lansia, validasi data lansia, senam kesegaran jasmani bersama lansia setiap hari jumat, pembuatan/pengadaan saran-prasarana olahraga bola volley dan bermain bola voli bersama lansia 3 kali seminggu pada sore hari, mendampingi kegiatan vaksinasi, semarak kemerdekaan, dan bakti sosial. Ujar Renaldi Koordinator lapangan KKN Tematik bersama dengan kawan-kawan.

    Renaldi Koordinator lapangan KKN Tematik lebih lanjut mengatakan bahwa dirinya bersama kawan-kawan akan memaksimalkan pengabdian dengan sisa waktu dua pekan berikutnya.

    Hal itu, kata Renaldi," Guna untuk menuntaskan semua program kerja yang sudah di rancang bersama DPL, jelasnya.

    Sementara itu Kepala Kelurahan Ranomeeto berharap" Agar kegiatan para mahasiswa ini dapat memberikan dampak kepada masyarakat lansia di Kelurahan Ranomeeto, sehingga dapat mampu menjaga, memelihara dan meningkatkan kesegaran jasmani mereka.

    Selain itu juga agar mampu konsisten dalam menjaga dan melaksanakan pola hidup sehat. Pungkas Lurah Ranomeeto. (Red/Ren) 
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini