Sukoharjo (Jateng), Kabartujuhsatu.news,-Hari ini, Selasa (14/09) perehaban Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik bapak Wagiyo warga dukuh Majasto Rt 01/04 Desa Majasto terus dilanjutkan oleh para personel Pra TMMD Reg ke 112 Kodim 0726/Sukoharjo bergotong royong bersama warga masyarakat setempat. Selasa (14/9/2021).
Progress pekerjaan cukup signifikan, karena hari ini pondasi dan sloof sebagian sudah selesai dikerjakan dan sedang dilaksanakan penimbunana tanah urug dan perataan tanah, sementara itu sebagian lagi baru dipasang kerangka besi untuk sloof maupun besi kolom.
"Hari ini proses pemasangan dan pengecoran sloof kita upayakan selesai, kemudian dilanjutkan dengan pengecoran kolom jika sloof sudah cukup kering dan kuat. Secara teknis sloof adalah rangka besi kearah horizontal (mendatar) yang dipasang setelah pondasi batu selesai. Fungsi sloof adalah untuk mengikat dan menyalurkan beban secara merata yang dipikul oleh kolom ke seluruh konstruksi pondasi," terang Plh. Pasiterdim Kapten Czi Hartono.
Sedangkan adalah Kolom merupakan struktur vertikal yang memikul beban secara vertikal dari atas ke bawah. Fungsi kolom adalah sebagai penerus beban seluruh bangunan ke pondasi melalui sloof, keberadaan kolom sangat penting agar bangunan tidak mudah roboh. Beban sebuah bangunan dimulai dari atap, Beban atap akan meneruskan beban yang diterimanya ke kolom. Seluruh beban yang diterima kolom didistribusikan ke pondasi melalui sloof baru dibebankan ke permukaan tanah di bawahnya.
Mengingat penting struktur ini, maka pembuatan pondasi, sloof dan kolom harus dibuat dengan konstruksi yang bagus. "Kami bekerja cepat, namun juga tetap memperhatikan keselamatan kerja dan menjaga kualitas kontruksi tetap bagus," kata Babinsa Serda Yulianto.
(Agus Kemplu)