Kasatlantas Polres Soppeng AKP H.Nawir, S.Sos saat memberikan penjelasan edukasi Prokes dan Kamseltibcar (Ist).
Soppeng (Sulsel), Kabartujuhsatu.news,- Dalam rangka mendukung program pemerintah tentang pelaksanaan vaksin covid 19 dan rangkaian Hutlantas Ke 66, Satlantas Polres Soppeng menggelar vaksin merdeka covid 19.
Vaksin merdeka ini menyasar para pelajar dan komunitas yang dilaksanakan di poliklinik polres soppeng,Jumat 10/9/2021 jam 09.00 WITA.
Kasatlantas AKP H.Nawir S.Sos menjelaskan bahwa Vaksinasi tersebut juga untuk membangun percepatan Herd Imunity warga di Kabupaten Soppeng sesuai Instruksi Presiden dan Kapolri.
Selain vaksinasi untuk para komunitas dan pelajar ini, kita juga memberikan himbauan tentang kamtibselcarlantas yaitu memberikan Edukasi bagaimana tentang Prokes 5M mengingatkan mereka dan mematuhi Peraturan lalulintas semua sambil berjalan yang tidak hanya melaksanakan Vaksin saja tapi kita berikan Himbauan-himbauan, pungkasnya. (Humaspol).