Takalar (Sulsel), Kabartujuhsatu.news, - Mohammad Firdaus Dg Manye seorang profesional dan pemerhati Kabupaten Takalar menggerakkan sejumlah komunitas dan warga untuk melakukan aksi peduli lingkungan di Dusun Sapanjang Desa Bontoloe, Kecamatan Galesong, Kabupaten Takalar, Minggu (28/11/2021).
Kegiatan aksi peduli lingkungan yang dilakukan oleh Ir. H. Mohammad Firdaus Daeng Manye, MM atas dukungan masyarakat setempat dan sejumlah komunitas diantaranya #Sahabat Takalar, #Inakke Katteji, #Kenapako Lari dan #Pagolona Bontoloe.
Selain itu, juga melakukan kegiatan penanaman 1.000 bibit pohon bakau alias mangrove di bantaran Sungai Bontoloe.
"Alhamdulillah, pada kesempatan ini bersama masyarakat Galesong dan sejumlah komunitas melakukan kegiatan gotong-royong dengan menanam 1.000 pohon mangrove" terang Daeng Manye.
Kita berharap dengan aksi peduli lingkungan ini, kita bisa memberikan dampak positif bagi kelangsungan dan kelestarian alam, ujarnya.
Kata Dia, "Kegiatan ini bertujuan sebagai salah satu upaya dalam mencegah abrasi yang berpotensi mengganggu pemukiman warga.
Selain itu juga sebagai tempat habitat ikan dan sebagai penghasil oksigen serta dapat digunakan untuk bahan kehidupan warga dengan memanfaatkan kayunya, tandasnya.
Daeng Manye juga mengatakan bahwa bukan hanya kegiatan peduli lingkungan saja yang di lakukan, namun kepedulian di berbagai bidang.
Melalui komunitas-komunitas yang ada dan didukung oleh warga masyarakat Takalar, Daeng Manye terus melakukan berbagai macam kegiatan yang memiliki konstribusi positif ke masyarakat baik fisik maupun non fisik.
Didepan ratusan warga, Daeng Manye juga menjelaskan alasannya yang kini rajin berkeliling melakukan silaturahmi dengan masyarakat dan tokoh masyarakat Takalar.
Ia menyampaikan hal itu dilakoninya untuk memenuhi pesan sang ibu, Sitti Siada, sebelum meninggal dunia.
Sang ibu memintanya untuk mengabdi membangun kampung halamannya di Takalar, jelasnya.
Dalam kegiatan itu Daeng Mile sebagai salah satu warga yang hadir mengatakan, "Saya sangat mengapresiasi kehadiran dan kepedulian Mohammad Firdaus Dg Manye untuk datang membangun di Takalar, pungkasnya. (Red/KS).