Soppeng, Kabartujuhsatu.news,-Peringatan Hari Ibu ke 93 dirangkaikan Hari Kesatuan Gerak PKK ke-49 dan HUT Dharma Wanita Persatuan ke-22 Tahun 2021 yang dilangsungkan di
Gedung Pertemuan Masyarakat Kabupaten Soppeng, Rabu, 22 Desember 2021.
Kegiatan yang diselenggarakan Oleh Tim Penggerak PKK Kab. Soppeng ini bertajuk "Perempuan Berdaya Indonesia Maju" di tandai dengan pemotongan nasi tumpeng.
Pemotongan tumpeng oleh Ketua TP. PKK Kab. Soppeng, Ketua Ikatan Keluarga Anggota DPRD, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana, Ketua bhayangkari soppeng, Ketua Adhyaksa Dharmakarini, Ketua Dharma Yukti Karini Kab. Soppeng.
Selain itu, juga dilakukan pemberian hand buket dari Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Soppeng kepada Ketua IKA DPRD Kabupaten Soppeng, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana, Ketua bhayangkari, Ketua Dharma Yukti Karini dan Ketua Adhyaksa Dharmakarini.
Sebelumnya, acara diawali dengan pemutaran Video rangkaian acara kegiatan Hari Ibu ke-93, Hari Kesatuan Gerak PKK ke-49, Hari Ulang Tahun Dharma Wanita Persatuan ke-22 Tahun 2021 dan Program Kegiatan TP. PKK Kab. Soppeng dan kegiatan Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Soppeng tahun 2021.
Wakil Ketua TP. PKK Kab. Soppeng, Ny. Hj. Nuni Ujiani Lutfi selaku ketua panitia pelaksana dalam laporannya mengatakan,"
Dasar pelaksanaan Hari Ibu tahun 2021, dimaknai dengan perjuangan perempuan yang diawali dari Kongres perempuan pertama pada tahun 1928, peringatan Hari Ibu ini menjadi tombak gerakan perempuan Indonesia untuk berkontribusi aktif dalam memajukan bangsa serta mewujudkan pembangunan kesetaraan gender.
Adapun subtema pada kegiatan ini, kata Dia, yakni perempuan Indonesia saatnya untuk bicara, suaramu keberanianmu, perempuan Indonesia inspirasi bangsa, perempuan Indonesia gerak dan langkah dari masa ke masa, perempuan Indonesia inovator dan kolaborator kemajuan bangsa, perempuan Indonesia prestasimu untuk dunia, perempuan Indonesia berdaya untuk pemulihan ekonomi bangsa pasca covid-19.
Menurutnya, "Tujuan memperingati hari Ibu merupakan awal bangkitnya gerakan perempuan Indonesia untuk berorganisasi secara demokratis, berkarya, berkreasi dan berinovasi dalam pembangunan serta memperjuangkan kemajuan perempuan di berbagai bidang bangunan, mengenang dan menghargai perjuangan perempuan Indonesia dalam merebut dan mengisi kemerdekaan bangsa Indonesia, memaknai kembali semangat perempuan dalam mengambil peran atau inisiatif dalam pembangunan dan dalam melakukan aksi solidaritas dalam menghadapi pandemi covid 19.
Acara dilanjutkan pembacaan Teks Pancasila oleh Ketua Ikatan Keluarga Anggota DPRD Ibu Andi Dewi Sakti, S.Sos, pembacaan Teks UUD 1945 oleh Ketua Adhyaksai Dharmakarini Kabupaten Soppeng Ibu Rahmiati Ridwan, pembacaan sejarah singkat Hari Ibu oleh Ketua umum Persit Kartika Chandra Kirana Ibu Erna M Richard Butarbutar, Pembacaan sejarah singkat hari Kesatuan Gerak PKK oleh Sekretaris Umum TP. PKK Kab. Soppeng ibu Hj. Andi Astati, S.Pd, M.Pd.
Sementara itu, Ketua Umum TP. PKK Pusat Ny. Tri Tito Karnavian pada peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK ke 49 tahun 2021, yang dibacakan oleh Ketua TP. PKK Kab. Soppeng, Hj. Nurjannah Andi Kaswadi Razak, SE menyampaikan bahwa "Hari Kesatuan gerak PKK merupakan salah satu momentum yang sangat yang memiliki arti penting dasar teknis dalam implementasi 10 program pokok PKK. Peringatannya memberikan penegasan bahwa gerakan PKK dikelola dari, oleh dan untuk masyarakat serta dilaksanakan oleh seluruh komponen bangsa dalam satu kesatuan tujuan yaitu masyarakat yang berdaya dan sejahtera.
Pelaksanaan peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK ini memasuki tahun ke 49 dengan tema "keluarga pelopor perubahan menuju Indonesia maju".
Pelopor perubahan memberi makna bahwa PKK dalam hal ini Tim Penggerak PKK dan kader di seluruh pelosok nusantara hendaknya tahu, mau dan mampu menjadi garda terdepan dalam mewujudkan keluarga berkualitas dalam aspek moral pendidikan kesehatan sosial budaya ekonomi dan lingkungan hidup.
Gerakan lain bahwa gerakan PKK Bukan semata menempatkan keluarga sebagai objek atau sasaran program pemerintah akan tetapi pergerakan PKK adalah gerakan yang mampu menginisiasi keluarga Indonesia dan melakukan perubahan menuju kehidupan masyarakat yang lebih baik sebagaimana tujuan pembangunan nasional.
Sejak merebaknya pandemi covid 19 kader PKK telah aktif melakukan kampanye kesehatan dengan gerakan 3M serta 3T, pemberian bantuan makanan bergizi bagi masyarakat yang berdampak pandemi covid 19 dan pembagian masker yang dilakukan sejak awal pandemi hingga saat ini adalah salah satu bentuk peran aktif PKK.
Untuk sambutan seragam Dharma Wanita Persatuan dibacakan oleh wakil Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Soppeng, Ibu Andi Novitasari Andi Agus, SE menyampaikan bahwa, "Hari ibu yang diperingati setiap tanggal 22 Desember merupakan bentuk pengakuan serta penghargaan atas perjuangan perempuan Indonesia dari masa ke masa.
Peringatan Hari Ibu di Kabupaten Soppeng dilakukan untuk mendorong perempuan Indonesia menjadi perempuan yang berdaya dan setara kedudukannya, serta para perempuan di Kabupaten Soppeng termasuk ibu-ibu dan wanita hendaknya selalu berjuang untuk mendapatkan haknya dengan utuh serta bergerak menjadi manusia dan makhluk sosial yang memiliki hak-hak sosialnya tampak melupakan peran sebagai seorang ibu dan istri dalam keluarga.
Menyambut hari ulang tahun Dharma wanita Persatuan yang ke 22 yang jatuh pada tanggal 7 Desember 2021, Dharma Wanita kabupaten Soppeng telah menyelenggarakan gerakan bakti sosial, anjangsana ke pondok pesantren Darun Na'im, webinar, gerak jalan santai dan kegiatan lainnya.
Kegiatan tersebut difokuskan dan bertujuan untuk meningkatkan kemampuan ekonomi para pelaku usaha UMKM khusus ibu-ibu dan wanita dalam mempertahankan usahanya dimasa pandemi covid 19 dan meningkatkan kepercayaan diri dalam usaha menjaga kesehatan mental.
Tahun ini, hari ulang tahun dan wanita mengusung Tema "membangun ketahanan perempuan Indonesia melalui kesehatan mental dan pemulihan bisnis UMKM".
Tema tersebut diangkat untuk meningkatkan pemberdayaan ekonomi perempuan dan memastikan program kerja Dharma wanita Persatuan saat ini dan ke depan, yang senantiasa berorientasi untuk mewujudkan kesejahteraan keluarga dan masyarakat melalui pendidikan ekonomi dan sosial budaya.
Sambutan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak I Gusti Ayu Bintang Darmawati, dalam rangka peringatan Hari Ibu ke 93 yang dibacakan oleh Bapak Bupati Soppeng, H.Andi Kaswadi Razak, SE dengan menyampaikan bahwa, "Peringatan Hari Ibu yang kita rayakan setiap tahunnya merupakan bentuk penghargaan kepada perjuangan perempuan Indonesia di masa-masa Kongres perempuan pertama di tahun 1928 yang menjadi tombak perjuangan perempuan Indonesia dalam mengambil peran di setiap arah pembangunan di Indonesia, perempuan mengisi ruang-ruang kontribusi dalam merebut kemerdekaan, menyuarakan berbagai permasalahan dan turut serta menjadi solusi untuk mengantar Indonesia di titik sekarang ini.
Dalam keadaan yang serba sulit saat ini, ternyata tidak menghentikan langkah perempuan Indonesia untuk hadir di Garda terdepan.
Perempuan turun dan menjadi penggerak sosial dengan membangun kesadaran masyarakat di berbagai daerah dan turut serta menyediakan makanan bagi warga yang terdampak Covid-19 dan alat pelindung diri untuk tenaga kesehatan. Perempuan juga mengambil peran penting dalam memerangi Covid- 19 dengan menjadi tenaga kesehatan.
Melalui peringatan Hari Ibu yang ke ke-93 tahun 2021 ini saya berharap perempuan-perempuan Indonesia sadar betapa berharganya diri mereka, utamanya karena tidak pernah berhenti merawat perjuangan para perempuan Indonesia di masa lalu dalam gerakan sekecil apapun yang berarti melebihi apapun. Mari kita warnai peringatan Hari Ibu dengan peran kerja dan karya nyata dari anda semua untuk Indonesia tercinta "perempuan berdaya Indonesia maju".
Turut hadir, Wakil Bupati Soppeng, Ketua DPRD Kabupaten Soppeng, para Anggota Forkopimda Kabupaten Soppeng, Ketua Pengadilan Negeri Watansoppeng, Ketua Pengadilan Agama Watansoppeng, Sekretaris Daerah Kabupaten Soppeng, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Soppeng, para Staf Ahli, para Asisten Setda Kabupaten Soppeng, Para Kepala SKPD lingkup Pemerintah Kabupaten Soppeng, para kepala bagian Setda kab. soppeng, para Kepala BUMN/BUMD se Kabupaten Soppeng, para Camat bersama Kepala Desa/ Lurah se Kabupaten Soppeng, para ketua dan pengurus organisasi wanita se Kabupaten Soppeng. (Red/Humas).