Meski Belum Juara, Presiden Jokowi Bangga Perjuangan Timnas Piala AFF 2021
  • Jelajahi

    Copyright © kabartujuhsatu.news
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Daftar Blog Saya

    Meski Belum Juara, Presiden Jokowi Bangga Perjuangan Timnas Piala AFF 2021

    Kabartujuhsatu
    Sabtu, 01 Januari 2022, Januari 01, 2022 WIB Last Updated 2022-01-01T21:14:36Z
    masukkan script iklan disini

    Timnas dan Presiden Indonesia Ir H Joko Widodo (Ist).


    Jakarta, Kabartujuhsatu.news,- Meskipun gagal menjadi juara Piala AFF tahun 2021, Timnas Indonesia tetap mendapat apresiasi dan dukungan dari Presiden Joko Widodo.


    Indonesia gagal menjadi juara Piala AFF tahun 2021 usai takluk dari Thailand dengan agregat 6-2.


    Pada leg pertama Indonesia dihancurkan Thailand dengan skor 4-0 dan di leg kedua yang digelar, Sabtu (1/1/2022) malam ini, Timnas Garuda mampu menahan imbang tim Gajah Perang dengan skor 2-2.


    Atas hasil tersebut, Presiden Jokowi mengucapkan selamat kepada Thailand yang berhasil merebut gelar juara Piala AFF 2021 melalui akun Tweeter.




    “Selamat kepada Thailand yang tampil menjadi juara Piala AFF 2020 malam ini,” tulis Presiden di akun tweeternya Joko Widodo, Sabtu (1/1/2022).


    Meskipun demikian, Presiden Indonesia ke-6 itu tetap bangga dan memberikan apresiasi terhadap Timnas Indonesia.


    “Bagi Timnas Indonesia, kalian sudah berjuang dengan gigih dan sportif.


    "Meski belum juara, saya dan seluruh rakyat Indonesia tetap bangga atas perjuangan Anda semua,” ucap Presiden Jokowi. 


    (Red)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini