Pondok Aren, Tangsel, Kabartujuhsatu.news,-
Hari pertama digelarnya pasar murah minyak goreng untuk Kelurahan Jurang Mangu Barat, yang berlokasi di halaman Kelurahan Jurang Mangu Barat, berlangsung dengan lancar dan tertib, Senin (07/02/2022)
Sebanyak 1200 liter minyak yang disediakan oleh Produsen Minyak Goreng PT Bumi Griya Hastabrata, yang bekerjasama dengan Pemerintah Kota, melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Granid (Gerakan Rehabilitasi Anti Narkoba Indonesia).
Melihat antusias masyarakat dalam membeli minyak goreng murah tersebut, Lurah Jurang Mangu Barat Ma,mun sangat bersyukur sekali, karena kegiatan ini sedikit banyaknya sudah bisa membantu masyarakat untuk memenuhi kebutuhan mereka akan minyak goreng.
“Selain bisa menghemat uang masyarakat khususnya masyarakat kurang mampu, kegiatan ini juga dapat memberikan kemudahan bagi masyarakat Jurang Mangu Barat dalam memenuhi kebutuhan mereka sehari-hari akan minyak goreng ini, sekaligus bisa menjaga kestabilan harga dalam upaya menekan angka inflasi”, sebut Ma,mun.
Sementara itu Deni Ketua Harian DPP Granid mengungkapkan, Pelaksanaan Operasi Pasar Murah Minyak Goreng ini, akan digelar 11 kelurahan, di tempat lokasi yang berbeda. Hari pertama dimulai hari ini (07/2/2022) untuk Kelurahan Jurbar, Alhamdulillah 1200 liter minyak yang habis diserbu pembeli.
Untuk besok akan digelar di Kelurahan Jurang Mangu Timur, yang berlokasi di halaman Kantor Kelurahan Jurtim, Dan seterusnya hingga 11 kelurahan yang ada di Kecamatan Pondok Aren Kota Tangerang Selatan.
Kegiatan Pasar Murah ini merupakan pelaksanaan dari program pemerintah dalam menyediakan minyak goreng murah bagi masyarakat dengan harga Rp 14,000 per liter.
Dan kegiatan ini juga merupakan tindak lanjut dari perintah Presiden Joko Widodo kepada Kementerian Perdagangan.
Hingga saat ini harga minyak goreng per liter di sejumlah pasar di Kota Tangsel masih mencapai Rp 19,000 hingga Rp 21,000 per liter.
H Hendra selaku Camat Pondok Aren ditemui disela sela kesibukannya berharap, meski tidak serta merta menekan harga, keberadaan operasi pasar murah minyak goreng ini dapat menjadi salah satu upaya pemerintah dan perusahaan dalam membantu masyarakat.
"Kegiatan ini merupakan wujud nyata dan bentuk koordinasi yang baik antara pemerintah Kota dengan dunia usaha, pungkasnya.
(Syarif)