Soppeng, Kabartujuhsatu.news,- Dinas DP3APPKB kabupaten Soppeng menggelar Pertemuan Forum Anak dan Pemilihan Duta Anak Kabupaten soppeng Tahun 2022 yang dilangsungkan di ruang pertemuan DP3APPKB kab soppeng, Senin 14 maret 2022.
Kegiatan ini bertujuan agar anak mampu tampil bebas dalam menyampaikan aspirasinya, penyampaian pendapat itu juga dapat dibangun dengan adanya Pembentukan Forum anak dan organisasi kepemudaan.
Kepala Dinas P3APPKB hj.A.Husniati,SE,MM dalam sambutannya menyampaikan bahwa dalam era teknologi yang berkembang saat ini, pelaksanaan hak-hak anak maupun perlindungan anak menjadi suatu hal yang perlu mendapatkan perhatian.
Kata Husniati, saat ini teknologi telah memberikan dampak yang sangat besar terhadap tumbuh kembang anak, sebagaimana kita ketahui , anak-anak sudah terbiasa menggunakan perangkat komunikasi ataupun game online yang sebagian besar dipenuhi oleh anak-anak.
Dan tentunya kemajuan teknologi bukanlah suatu yang perlu ditakutkan, namun perkembangan teknologi justru harus disikapi dengan baik.
Kemajuan teknologi dapat memberikan dampak positif bagi tumbuh kembang anak, misalnya dengan mencari informasi mengenai pengetahuan ataupun keterampilan yang mampu diaplikasikan oleh anak-anak,. Pungkasnya.
(Red/Humas)