Polsek Pondok Aren Gelar Vaksinasi Door To Door, " NYOK KITA BOOSTER"
  • Jelajahi

    Copyright © kabartujuhsatu.news
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Daftar Blog Saya

    Polsek Pondok Aren Gelar Vaksinasi Door To Door, " NYOK KITA BOOSTER"

    Kabartujuhsatu
    Senin, 21 Maret 2022, Maret 21, 2022 WIB Last Updated 2022-03-21T11:37:34Z
    masukkan script iklan disini

    Pondok Aren Kota Tangsel, Kabartujuhsatu.news,-
    Kegiatan vaksinasi booster "Nyok Kita Booster" untuk masyarakat umum digelar di beberapa lokasi oleh Polsek Pondok Aren Polres Tangsel pada Senin, (21 Maret 2022).

    Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 09.00 ini dilaksanakan anggota Bhabinkamtibmas di sejumlah lokasi diantaranya di pasar fres market emerald bintaro oleh Bripka Yamin selaku Bhabinkamtibmas Kel.Parigi Pondok Aren Kota Tangsel sasarannya masyarakat umum, pegawai, pedagang dan pengunjung pasar.

    Saat ini diberikan pelayanan vaksinasi dosis 3 atau vaksinasi booster dengan jumlah kuota sebanyak 300 dosis dengan nakes swadaya dari polsek pondok aren.


    Sebelum dilakukan penyuntikan vaksin para peserta menjalani screening kesehatan yang meliputi cek suhu badan, cek tekanan darah dan wawancara riwayat kesehatan.

    Kegiatan vaksinasi ini mendapat pengawalan dari anggota Polsek Pondok Aren yang dipimpin Bripka Yamin.

    Menurut Yamin, kegiatan vaksinasi ini dilaksanakan untuk memudahkan masyarakat di wilayah jajaran Polsek Pondok Aren mendapatkan pelayanan vaksinasi.

    “Kita berharap dengan vaksinasi yang dilakukan, herd immunity masyarakat dapat terus meningkat dan terhindar dari virus Covid-19. Terlebih saat ini tersebar varian baru Omicron,” paparnya.

    “Bagi masyarakat yang belum divaksin dan ingin segera mendapatkan vaksinasi bisa menghubungi Babinkamtibmas. 

    "Nanti akan didata dan diinformasikan lokasi dan waktu vaksinasi,” pungkasnya.

    (Syarif)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini