Medan, Kabartujuhsatu.news,-Forum Kerukunan Masyarakat Nusantara melaksanakan Buka Bersama dan menjalin kembali silaturahmi dengan Paguyuban yang tergabung di SUNDAWANI Cafe dan Resto, Jalan T. Amir Hamzah No. 19A.
Kegiatan ini di hadiri oleh : Ustad Drs. H. Sarmin Pane, MA,Kombes Pol. Eko Kristianto S.IK, M.Si selaku pembina FKMN, Bapak Dr. H. OK. Henry, M.Si Selaku Penasehat FKMN, Bapak Kombes Pol (Purn). Teguh Slamet Karyono, SH Selaku Ketua FKMN dan Ketua Paguyuban.
Kegiatan buka Puasa bersama ini dihadiri oleh Paguyuban KB- DIY, PUJAKESUMA, Pasundan, Paguyuban Warga Sunda (PWS) Sumatera Utara, Paguyuban Joko Tingkir, Paguyuban Suku Marga Tionghoa (PSMTI), IKMAL, Paguyuban Arab, Paguyuban Papua, paguyuban Banten, Tunggal Wargo, mbanyumas Gell,
Dalam kata sambutan Ketua FKMN bapak Kombes Pol (P) H. Teguh Selamet Karyonono SH mengatakan semoga dengan kegiatan ini silaturahmi antar paguyuban terjaga dengan baik dan memberikan kerukunan yang hangat di lingkungan bermasyarakat.
Flatform FKMN yang selalu melakukan kegiatan sosia di masyarakat diharapkan memberikan manfaat dan dapat membantu kehidupan masyarakat..pada saat menyambut bulan suci Ramadhan FKMN telah melaksanakan kegiatan bakti sosial yaitu khitanan massal sebanya 135 orang di wilayah Patumbak sekaligus Vaksin Massal kepada seluruh masyarakat disampai kan oleh Penasehat FKMN bapak Dr. H. OK Henry
Dalam ceramah Ustadz Drs. H. Samin Pane MA yang di kenal sebagai Ustadz Sampan menyampaikan untuk di organisasi di butuhkan kejujuran, dan keikhlasan, dan kesabaran seperti makna dalam Makna Ramadhan yang merupakan Bulan Rahasia bagi umat Islam
Sementara Pembina FKMN bapak Kombes Pol Eko Kristianto S.Ik, M.Si mengingat kan agar kegiatan tali silaturahmi sosial ini selalu di rawat dengan baik dan di kembangkan kepada seluruh paguyuban ini terbukti saat FKMN melalukan kegiatan bakti sosiial banyak sekali komunitas sosial yang bisa bekerjasama dengan FKMN.
(Leodepari)