Soppeng, Kabartujuhsatu.news,- Kades Mattabulu Kecamatan Lalabata Kabupaten Soppeng Drs Jumaldi Bakri silaturahmi bersama Ketua Badan Legislasi (Baleg) DPR RI Dr. Andi Supratman Agtas,SH, MH yang di langsungkan di ruang VIP Triple 8 Riverside Resor, Selasa (3/5/2022).
Selain ajang silaturahmi juga sekaligus ajang bernostalgia di masa kecil, ujar Jumaldi Bakri.
Meski beda 2 tahun namun masa-masa kecilnya dilaluinya usai pulang sekolah bersama Jumaldi yang juga ketua Apdesi Kabupaten Soppeng ini.
Dengan suasana santai Andi Maman sapaan akrab Politisi Partai Gerindra dapil Palu ini menanyakan potensi desa Mattabulu yang diketahuinya dipimpin oleh mantan atlet karate Nasional Jumaldi Bakri.
Jumaldi Bakri menerangkan segala potensi Desa Mattabulu mulai dari potensi wisatanya hingga produk industri rumah tangga dan atau UMKM yang kini dikelola oleh Bumdes.
Dengan santai penuh kekeluargaan, anggota komisi VI DPR RI Andi Supratman Agtas dengan singkat menyampaikan bahwa," jika ingin mengembangkan potensi yang ada di Desanya, buatlah proposal utamanya terkait produk kopi Mattabulu (Arabica) yang kini populer, yang bukan hanya di lokalan Soppeng namun sudah menasional bahkan menjadi peserta UMKM di ajang MotoGP Mandalika.
Dengan hati gembira dan suasana senang, Kades Mattabulu Jumaldi Bakri mengatakan," Alhamdulillah ini seperti saya bermimpi, pasalnya 40 tahun silam sekitar tahun 1982, kali ini baru bertemu kembali, ujarnya.
"Saya bersyukur dan saya ucapkan terimakasih dengan apa yang disampaikan ketua Baleg tadi, semoga silaturahmi terus dilakukan yang tidak hanya di kabupaten Soppeng tandas Jumaldi Bakri.
Terakhir Kades Mattabulu Jumaldi Bakri menyampaikan bahwa target saya kedepan untuk juara lomba Desa baik tingkat provinsi maupun nasional.
Diketahui sejak kepemimpinan Kepala Desa Mattabulu Jumaldi Bakri sejumlah prestasi telah ditorehkan.
Turut hadir Dr. Andi Zainal, SH, MH dari Kementerian LKH Pusat, Iswan Iskandar Agelsyah, SE, MM, Stefanus,SKM, Ny Irma Jumaldi.
(Red)