Sragen, Kabartujuhsatu.news,-Serda Rivo Prasetyo Babinsa Wonotolo Koramil 15/Gemolong Kodim 0725/Sragen beserta Pemdes Wonotolo bersinergi dengan Muspika Gondang melaksanakan giat Bakti TNI dengan sasaran melaksanakan penyemprotan cairan Bakteria Enzim Fermentasi ke kandang dan hewan ternak sapi warga dalam rangka penanggulangan dan pencegahan penyebaran wabah virus PMK (Penyakit Mulut Kaki) pada hewan ternak sapi warga di Dk. Ceme Rt.02 Ds. Wonotolo Kec. Gondang Kab. Sragen, Rabu ( 22/06/2022 ).
Selain penyemprotan disinfektan, pemberian vitamin lebih intensif lagi juga dilakukan pengasapan pada area kandang sapi dengan cara membakar jerami yang dimasukkan dalam tong dan ditempatkan di pinggir pinggir kandang dengan tujuan selain mengusir serangga juga mencegah adanya virus.
Sementara itu, salah satu peternak sapi di Narno ( 46 ) mengaku, hingga saat ini ternak sapi miliknya tidak terjangkit PMK.
Meski demikian pihaknya akan mengikuti anjuran dari pemerintah. Dengan tujuan agar sapi- sapi miliknya terhindar dari penyakit yang mematikan tersebut.
“Ahmadullilaah sampai saat ini sapi- sapi saya dalam kondisi sehat, tidak ada yang kena PMK. Tapi meski begitu saya juga khawatir makanya saya terus memperhatikan himbauan dari pemerintah, tujuanya agar sapi -sapi pelihaan saya terhidar dari PMI itu,”ujar Narno.
(Agus Kemplu)