Kendari, Kabartujuhsatu.news - Kebakaran yang terjadi pada Hari Kamis 9 Juni 2022 di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Kel.Puuwatu, Kec. Puuwatu,dengan Korban sebanyak 26 Kepala Keluarga dan mengalami kehilangan tempat tinggal akibat Kebakaran tersebut.
Melihat kondisi dari Musibah Kebakaran di TPA Puuwatu, LSM LPMT SULTRA bergegas Menyalurkan Bantuan Sembako sebanyak 28 sak Beras,Telur 28 Rak, Mie Instan 14 Dos Dan Pakaian Bekas dan Kegiatan Penyaluran Bantuan dalam rangka Perayaan HUT I LSM LPMT SULTRA dimana pada tanggal 15 Juni 2022 tepat 1 Tahun didirikannya LSM tersebut.
Kepada Awak Media, NURLAN Selaku Ketua Umum LSM LPMT SULTRA, mengatakan " Penyaluran Bantuan ini dalam rangka Perayaan Hari Ulang Tahun LSM LPMT SULTRA Ke I LSM LPMT, Ujarnya.
"Kami mengalihkan kegiatan yang sebelumnya direncanakan untuk mengadakan Acara syukuran" ucapnya Senin (20/6/2022).
"Menurut kami akan lebih bermanfaat jika Dana untuk buat acara syukuran di berikan kepada masyarakat yang membutuhkan Bantuan dalam hal ini korban musibah Kebakaran di TPA Puuwatu" tegasnya.
Lanjut "Kami sebagai LSM yang lahir dari Masyarakat Untuk Masyarakat dengan Tujuan utama Lembaga yaitu Membantu, Mendampingi Masyarakat dalam semua Aspek/Bidang dalam kehidupan Bermasyarakat" pungkas Nurlan.
Ditempat yang sama Salah Satu Korban Kebakaran Menyampaikan "Kami sangat berterimah kasih Kepada LSM LPMT SULTRA yang telah memberikan Bantuan dan kami juga berharap kepada Pihak Memerintah untuk segera membuatkan Hunian Sementara (HUNTARA) bagi kami" tutupnya.
(Red/**)