Makassar, Kabartujuhsatu.news,-Masih dalam rangkaian memperingati hari Bhayangkara Ke 76 Tahun, Polda Sulawesi Selatan menggelar Lomba menulis dan Domino yang bekerja sama Pordi Kota Makassar dengan memperebutkan piala Kapolda Sulsel Irjen Pol Drs Nana Sudjana, AS, MM yang di langsungkan di Aula Mappaodang Mapolda Sulsel, Jumat (15/7/2022).
Selain memperebutkan piala Kapolda Sulsel dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara Ke 76 Tahun ini juga diwarnai sejumlah hadiah Doorprize.
Pada kegiatan ini masing-masing Mapolres se-Sulawesi Selatan mengirimkan utusan wartawan dan atau wartawati dalam mengikuti pertandingan Domino sementara utusan yang mengikuti lomba menulis karya jurnalistik mendaftar melalui online dengan mengirimkan data lengkap via email ke panitia.
Hadir dalam kegiatan ini Kapolda Sulsel Irjen pol Nana Sudjana didampingi oleh wakapolda Sulsel Brigjen Pol CH Patoppoi, S.St, MK, SH bersama sejumlah PJU Polda Sulsel, Ketua Pordi Kota Makassar dan ratusan wartawan dan wartawati dengan tetap menerapkan protokol kesehatan Covid 19.
Sebanyak 108 orang wartawan dan wartawati yang mengikuti lomba Domino sementara lomba menulis diikuti oleh 68 orang wartawan, ungkap ketua panitia Iptu Astu, SH dalam laporannya.
Sementara itu, Kapolda Sulsel Irjen Pol Nana Sudjana dalam sambutan pembukaan mengatakan, "Saya ucapkan selamat datang kepada seluruh wartawan yang hadir dalam rangkaian hari Bhayangkara ke 76 tahun.
Irjen Nana Sudjana juga membeberkan sejumlah kegiatan yang di lakukan oleh Polda Sulsel baik bakti sosial, bakti kesehatan, bakti religi maupun lomba lainnya yang menurutnya kegiatan HUT Bhayangkara Ke 76 sangat padat.
"Tak hanya itu, off-road, jalan santai, lomba menembak, gerak jalan, volli dan hampir semua kegiatan olahraga dilakukan dalam rangka hari Bhayangkara ke 76 Tahun ini kerena diketahui saat Covid-19 kita tidak melakukan semua itu, terang Kapolda Sulsel Irjen pol Nana Sudjana.
Kapolda Sulsel menuturkan bahwa tema kegiatan ini yakni memupuk sinergitas Polri dan Media dalam rangka meningkatkan kualitas pemberitaan, terangnya.
"Tema ini tentunya berarti saling membutuhkan yang di ibaratkan 2 sisi mata uang yang saling menyatu dan tak terpisahkan, tandas Nana Sudjana.
Disela sambutannya Kapolda Sulsel juga membeberkan sejumlah PJU baru di mapolda Sulsel diantaranya Ditreskrim Polda Sulsel.
Hal lain di beberkan bahwa Polda Sulsel juga telah menyiapkan Balai Wartawan di lokasi Mapolda Sulsel, sebut Mantan Kapolda Sulut ini.
Irjen Nana Sudjana berharap Pordi Sulawesi Selatan yang diketuai Irjenpol Pur Burhanuddin Andi nanti melahirkan atlet yang diketahui organisasi ini sudah menasional salah satu cabang olahraga.
Dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim Kapolda Sulsel membuka secara resmi disambut uploas , selamat bertanding dan pelaksanaanya selama sehari, semoga sinergitas terus terjalin, pungkas Kapolda Sulsel Irjen Pol Nana Sudjana.
Usai sambutan dilanjutkan dengan foto bersama dan lomba Domino dengan sistem berdikari dengan tetap penerapan protokol kesehatan Covid 19.
Untuk diketahui selain piala, dalam lomba menulis dan Domino, para pemenang mendapatkan dana masing-masing , juara 1 sebanyak Rp. 4 juta, Juara 2 mendapatkan Rp. 3 Juta, Juara 3 mendapatkan Rp. 2 juta dan harapan 1 mendapatkan Rp. 1,5 juta.
(Red)