Tim Wasev TNI AD Kunjungi TMMD di Desa Jerukan
  • Jelajahi

    Copyright © kabartujuhsatu.news
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Daftar Blog Saya

    Tim Wasev TNI AD Kunjungi TMMD di Desa Jerukan

    Kabartujuhsatu
    Sabtu, 20 Agustus 2022, Agustus 20, 2022 WIB Last Updated 2022-08-20T23:51:24Z
    masukkan script iklan disini

    Boyolali, Kabartujuhsatu.news,- Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) Mabes TNI AD meninjau ke lokasi Program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke - 114 Kodim 0724/Boyolali,  Jumat siang ( 19/8/22).

    Tim Wasev yang dipimpin Mayjen TNI Bambang Supardi,  SIP M.M. didampingi Danrem 074/WRT Kolonel Inf Achirudin, SE dan Dandim 0724/Boyolali Letkol Arm Ronald F Siwabessy, M.A.  mengecek sasaran fisik TMMD Berupa Penvecoran sepanjang 1526 meter. 


    Kedatangan Tim Wasev ini dalam rangka melaksanakan Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) kegiatan TMMD ke 114 yang dilaksanakan oleh satuan Kodim 0724/Boyolali serta untuk melihat secara langsung kegiatan TMMD serta untuk mendapatkan saran dan masukan sebagai bahan evaluasi untuk perbaikan dan peningkatan pelaksanaan TMMD yang akan datang.

    Katim Wasev Mengucapkan, terima kasih kepada unsur Forkopimda, perangkat desa dan masyarakat atas dukungan, bantuan dan kerja samanya guna mensukseskan program TMMD reguler ke 114 TA 2022.

    (Agus Kemplu)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini