Soppeng, Kabartujuhsatu.news, Dalam rangka mengoptimalisasikan pelayanan polri kepada masyarakat khususnya di wilayah hukum Polsek Ganra Polres Soppeng Polda Sulsel yang meliputi 4 wilayah Desa tersebut, Polsek Ganra yang di pimpin Iptu Agung Abimanyu kali ini melakukan upaya untuk mendengar atensi Warga masyarakat yang di kemas dalam program Jum'at Curhat yang di langsungkan di Desa Enrekeng Kecamatan Ganra, Jumat (13/1/2023).
Kapolsek Ganra Iptu Agung Abimanyu, S.Sow yang di dampingi Kanit Provost Polsek Ganra, Kanit Reskrim Polsek Ganra, Kanit Samapta Polsek Ganra, Kanit Provost Polsek Ganra serta di hadiri Kepala Desa Enrekeng Asdar Nasir, Sekdes Enrekeng Astaman, SP dan Penyuluh pertanian desa Enrekeng Abidah, SP.
Selain itu juga dihadiri oleh para tokoh masyarakat Desa Enrekeng, para tokoh Pemuda Desa Enrekeng serta puluhan warga masyarakat umum
Desa Enrekeng.
Kegiatan yang di langsungkan di sekretariat Gapoktan Desa Enrekeng, Kecamatan Ganra tersebut berlangsung interaktif, sederhana dan dalam suasana santai sembari mendengarkan masukan warga dan atau keluhan warga masyarakat terkait tugas pelayanan personil Polsek Ganra dan hal lainnya.
Kapolsek Ganra Iptu Agung Abimanyu, S.Sos yang diketahui dekat dengan masyarakat warga binaannya bersama bhabinkamtibmas Desa Enrekeng Jamil, SH tersebut mendengarkan dengan seksama dan menampung segala masukan warga untuk mejadi bahan evaluasi bagi tubuh polri khususnya polsek Ganra serta menanggapi langsung terkait dengan atensi Warga masyarakat.
Dikesempatan itu juga Kapolsek Ganra IPTU Agung Abimanyu menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh Masyarakat Wilayah Hukum Polsek Ganra terkhusus Masyarakat Desa Enrekeng atas terciptanya sinergitas antara Polri dan semua elemen masyarakat sehingga tercipta situasi kamtibmas yang aman dan kondusif selama ini, ujarnya.
Tak hanya itu, Kapolsek Ganra Iptu Agung Abimanyu juga menyampaikan harapannya agar kerjasama dan sinergitas seperti yang dilakukan selama ini agar terus terbangun sehingga antara kebutuhan informasi dan progres Kepolisian dapat berjalan beriringan dengan baik, terangnya.
Kapolsek Ganra Iptu Agung Abimanyu dalam kesempatan itu menghimbau agar warga masyarakat untuk senantiasa menyampaikan dan memberikan informasi Kamtibmas kepada personil Bhabinkamtibmas maupun kepada semua personil Polsek Ganra khususnya dalam menghadapi cuaca ekstrim akhir-akhir ini, imbuhnya.
"Mari kita kerjasama untuk menciptakan Kamtibmas yang lebih baik di wilayah Hukum Polsek Ganra Polres Soppeng, ajak Kapolsek Ganra Iptu Agung Abimanyu dengan humanis.
Diketahui dalam kegiatan tersebut ada beberapa hal yang menjadi point' penting dan menjadi atensi masyarakat Desa Enrekeng dalam kegiatan tersebut yakni, Tata cara penyelesaian masalah pembagian pupuk subsidi, Pelayanan kepolisian terkait pelaporan dan penyelesaian masalah yang timbul ditengah masyarakat serta Permasalahan penanaman padi sistem benih hambur.
Sementara itu tanggapan terhadap permasalahan yang ditanyakan masyarakat ditanggapi masing-masing unsur terkait yang menjadi moderator dan narasumber dalam kegiatan tersebut, baik dari kepolisian, Pemerintah Desa dan penyuluh.
(Red/**)