Gubernur Sulsel Serahkan Bantuan Keuangan Kepada Pemkab Barru Sebesar Rp 15,6 Milliar, Bupati Barru Ucapkan Terimakasih
  • Jelajahi

    Copyright © kabartujuhsatu.news
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Daftar Blog Saya

    Gubernur Sulsel Serahkan Bantuan Keuangan Kepada Pemkab Barru Sebesar Rp 15,6 Milliar, Bupati Barru Ucapkan Terimakasih

    Kabartujuhsatu
    Kamis, 02 Februari 2023, Februari 02, 2023 WIB Last Updated 2023-02-02T15:25:25Z
    masukkan script iklan disini


    Makassar, Kabartujuhsatu.news,- Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Sudirman Sulaiman yang akrab disapa Gubernur Andalan, memberikan bantuan keuangan senilai Rp. 15.600.000.000 kepada Pemerintah Kabupaten Barru, bersama dengan Bupati Pangkep, Bupati Pinrang, Bupati Tanah Toraja dan Bupati Bone.


    Gubernur Andalan mengatakan bahwa bantuan ini adalah untuk percepatan ekonomi dan pembangunan di provinsi Sulawesi Selatan.


    “Ini adalah bentuk dukungan pemerintah provinsi kepada semua kabupaten/kota yang ada di Sulawesi Selatan, baik secara finansial ataupun support secara langsung,” ujar mantan Wakil Gubernur Sulsel ini.


    Bantuan keuangan tersebut diserahkan langsung oleh Gubernur Andalan, di Rujab Gubernur Provinsi, pada Rabu (1/2/2023).


    Pada kesempatan yang sama, Bupati Kabupaten Barru, Suardi Saleh menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas bantuan keuangan dari Pemprov Sulsel.


    “Tentu kami akan manfaatkan bantuan ini dengan dengan baik sesuai peruntukannya di kabupaten Barru,” ujar Suardi usai menerima bantuan, pada Rabu (1/2).


    Bupati dua periode ini menjelaskan bahwa gubernur memberikan kewenangan penuh ke kabupaten untuk mengelola bantuan keuangan tersebut.


    “Pak gubernur memberikan kebijakan bantuan keuangan provinsi yang diberikan di kabupaten Barru sebesar Rp. 15.600.000.000, dan pak gubernur memberikan kewenangan penuh kepada kabupaten Barru untuk bisa mengelola dan memanfaatkan dana bantuan ini,” terangnya.

    (Red/**)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini