Makassar, Kabartujuhsatu.news, Pemerintah Sulawesi Selatan atas nama Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman menyerahkan bantuan keuangan kepada pemerintah kabupaten Bone sebesar Rp. 56 Milliar yang diterima langsung oleh Wakil Bupati Bone H Ambo Dalle di Rujab Gubernur, Rabu (1/3/2023).
"Alhamdulillah, Rp 56 Miliar bantuan Keuangan Provinsi TA 2023 kita serahkan kepada Pemkab Bone, Ujar Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman.
Kata Gubernur, "Bantuan keuangan ini untuk lanjutan penuntasan jalan alternatif Ruas Parigi Bungoro yang menghubungkan antara Bone-Barru-Pangkep dimana sebagian besar panjang ruas jalur Bone Barru Pangkep berada di wilayah admintratif Bone, terangnya.
Menurut Gubernur Andi Sudirman Sulaiman, "Tersisa sekitar 10 km dari total lebih dari 80 km di wilayah Bone, 2.5 km dari total 9.5 km wilayah Barru dan Kabupaten Pangkep yang merupakan kewenangan Provinsi yang tahun 2022 dan 2023 dalam penanganan, katanya.
Dikatakannya, Bantuan ini juga diberikan karena banyaknya kecelakaan dan terakhir menelan korban dari bencana longsor di ruas poros Maros Bone (Kecamatan Cenrana) menjadikan Kita untuk membangun jalur alternatif, jelas Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman.
"Hal ini sebagai pilihan pilihan jalan agar Moda transportasi Darat tetap memiliki Opsi saat darurat macet selain moda transportasi udara, tandasnya.
"Jalan ini adalah prioritas nantinya diharapkan menjadi jalur pilihan Makassar ke Wilayah Timur (Bone-Soppeng-Sinjai) ketika terjadi masalah di jalur Nasional Maros Camba Bone-Soppeng-Sinjai), pungkasnya menegaskan.
(Red/**)