G-Mars Bersama Maryam Palace Berbagi Takjil
  • Jelajahi

    Copyright © kabartujuhsatu.news
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Daftar Blog Saya

    G-Mars Bersama Maryam Palace Berbagi Takjil

    Kabartujuhsatu
    Senin, 17 April 2023, April 17, 2023 WIB Last Updated 2023-04-18T04:44:08Z
    masukkan script iklan disini

    Soppeng, Kabartujuhsatu.news,-Sebagai wujud kepedulian terhadap sesama di bulan suci Ramadhan, Komunitas G-Mars Soppeng Kabupaten Soppeng bekerjasama dengan Maryam Palace menggelar berbagi takjil kepada pengguna dan atau pengendara jalan raya yang berakhir dengan buka puasa bersama dengan personil G-Mars.

    Pembagian takjil gratis tersebut dilaksanakan di sekitaran Taman Sutera Soppeng dengan mengusung tema "Merajut Kebersamaan Dalam Bingkai Persaudaraan Untuk Berbagi Dengan Sesama".


    "Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kami terhadap sesama umat Muslim yang sedang menunaikan ibadah puasa. 

    "Dan mudah-mudahan ini akan menjadi inspirasi bagi orang banyak dan bagi komunitas lainnya untuk berbagi, ujar Hj. Andi Maria Razak selaku Penasehat Komunitas G-Mars.

    Ia mengatakan bahwa kegiatan bakti sosial berbagi di bulan puasa ini dilakukan merupakan bentuk kebersamaan antara anggota dalam membantu sesama umat Muslim yang sedang melakukan perjalanan, katanya. 



    Pada pembagian takjil kali ini, pihaknya membagikan sebanyak ratusan box. 

    "Dari takjil yang diberikan atau yang dibagikan itu merupakan rezeki yang disisihkan dari para anggota / personil G-Mars yang disalurkan pada saat menjelang buka puasa, terangnya.

    "Untuk pemberian takjil ini kita menyasar kepada pengendara atau pengguna jalan raya yang pada umumnya tukang ojek yang beraktivitas di sekitaran Taman Sutera Soppeng. 

    "Insyaallah kegiatan positif ini akan terus dilakukan tiap tahun dibulan suci ramadhan dan kepada teman teman personil G-Mars terima kasih atas kepeduliannya untuk selalu berbagi antar sesama dengan memohon keberkahan dari Allah. SWT, pungkas Andi Maria Razak.

    (Red/ARS)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini