Peduli Korban Kebakaran, Organisasi ZRT Serahkan Bantuan Tali Asih di Mallanroe
  • Jelajahi

    Copyright © kabartujuhsatu.news
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Daftar Blog Saya

    Peduli Korban Kebakaran, Organisasi ZRT Serahkan Bantuan Tali Asih di Mallanroe

    Kabartujuhsatu
    Sabtu, 29 April 2023, April 29, 2023 WIB Last Updated 2023-04-29T12:41:42Z
    masukkan script iklan disini


    Soppeng, Kabartujuhsatu.news,- Kebakaran yang terjadi pada
    selasa, 25 April 2023 sekitar pukul 13.30 WITA di Mallanroe Desa Maccile Kecamatan Lalabata yang menyebabkan satu unit rumah panggung yang merupakan kediaman ibu Hartini mengundang aksi peduli dari organisasi kepemudaan Zhol Zhyq Revolutioner Team (ZRT).


    Aksi peduli tersebut bersamaan dengan agenda reuni dan pelantikan pengurus ZRT periode 2023-2027 pada hari Selasa (25/4).


    Salah satu Dewan Pembina Organisasi Zhol Zhyq Revolutioner Team, H Iswan Agelsyah, SE, MM yang akrab disapa Iwan Wahyu memimpin langsung kegiatan penyerahan tali asih tersebut.


    Saat penyerahan bantuan berupa uang tunai tersebut, Iwan Wahyu mengatakan bahwa meski tidak seberapa namun ini sebagai bentuk kepedulian dan empati kami, apa lagi anak ibu Hartini ini juga bahagian dari organisasi Zhol Zhyq Revolutioner Team, ujar owner Wahyu group ini.


    Tidak hanya itu, owner Hotel dan resort triple 8 ini, selain memberikan tali asih juga memberikan semangat dukungan moral kepada korban kebakaran tersebut agar tetap semangat.


    Menurutnya, Musibah yang menimpa ini adalah sudah ketentuan yang diatas Allah' SWT, oleh sebab itu kiranya agar tetap sabar menghadapi cobaan ini, imbuh Iwan Wahyu.



    Sementara itu, Korban Kebakaran yang diterima langsung anak Ibu Hartini yang akrab di sapa CALE menyampaikan rasa terima kasih kepada Kak Iswan Agelsyah bersama para pengurus ZRT yang telah memberikan bantuan tali asih kepada kami, semoga kebaikan pihak ZRT mendapat balasan setimpal dan senantiasa dalam lindungan Allah SWT, pungkasnya.


    Sekadar diketahui, sebelumnya juga dilakukan penyerahan bantuan sembako di sejumlah titik yang sasarannya bagi warga kurang mampu hingga ke pelosok terpencil.



    Penulis : HerOne

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini