Peserta Didik SDN 3 Lemba Bereksperimen Membuat Replika Lampu Rambu Lalu Lintas
  • Jelajahi

    Copyright © kabartujuhsatu.news
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Daftar Blog Saya

    Peserta Didik SDN 3 Lemba Bereksperimen Membuat Replika Lampu Rambu Lalu Lintas

    Kabartujuhsatu
    Jumat, 20 Oktober 2023, Oktober 20, 2023 WIB Last Updated 2023-10-20T11:52:03Z
    masukkan script iklan disini

    Soppeng, Kabartujuhsatu.news, Sekolah Dasar Negeri (SDN) 3 Lemba Kecamatan Lalabata Kabupaten Soppeng yang berada di titik pusat ibu kota Watansoppeng akan terus berbenah, mengevaluasi, dan menjalankan program sekolah dengan baik sejalan dengan Visi Misi yang dirancang diawal Tahun Ajaran Baru yang berdasar di dalam 8 Standar Pendidikan Nasional untuk mendorong peningkatan kualitas pendidikan di instansi ini.

    Sebagai penanggung jawab di SDN 3 Lemba, Kepala Sekolah (Kepsek) Falmunadi, S.Pd tentu harus lebih detail memikirkan jalannya proses pendidikan, salah satunya bagaimana Proses Belajar Mengajar berjalan dengan baik. 

    Ia sangat berharap kepada teman teman guru supaya bagaimana pembelajaran itu bisa diterima dan menyenangkan bagi peserta didik. 

    Tentu dalam hal ini teman teman guru bisa lebih kreatif dan berinisiatif untuk menghadirkan gaya mengajar atau metode mengajarnya di dalam kelas atau di luar kelas.

    Seperti kegiatan hari ini dan sebelumnya kegiatan belajar mengajar teman teman guru di SDN.3 Lemba dari dulu sudah bervariasi cara mengajarnya sehingga bisa menjadi rool model bagi sekolah yang lainnya, 

    Karena setiap peserta didik memiliki keunikan, kekhasan, dan kebiasan yang berbeda-beda. 

    Sifat-sifat yang berbeda itulah yang memberikan warna dalam proses pembelajaran di SDN.3 Lemba.


    Di satu sisi, keterbedaan tersebut juga menjadi tantangan bagi setiap guru untuk memilih cara terbaik, tepat, dan efektif dalam proses penyampaian materi ajar. 

    Oleh karena itu, seorang tenaga pendidik harus dapat mengenali dan mengetahui pendekatan belajar dan strategi apa saja yang harus dilakukan sehingga materi ajar dapat tersampaikan dengan maksimal kepada siswa. 

    Seperti halnya dalam kegiatan Proses Belajar Mengajar (PBM) hari ini, peserta didik kelas VI.a dan VI.b yang dipandu langsung oleh guru kelasnya Jamila, S.Pd dan Rosita, S.Pd didampingi oleh guru guru yang lain untuk melakukan eksperimen yakni memberikan kesempatan kepada siswa mencoba mempraktikkan proses rangkaian listrik paralel pada lampu rambu lalu lintas setelah mengamati apa yang telah didemonstrasikan oleh demonstrator (guru damping).

    "Dalam materi IPA kelas 6A dan 6B SDN.3 Lemba hari ini yakni rangkaian listrik sederhana seri dan paralel. Kompetensi yang harus dicapai dari materi ini adalah siswa mampu mengidentifikasi dan menyajikan hasil pengamatan tentang komponen-komponen listrik dan fungsinya dalam rangkaian listrik sederhana dengan tepat. Agar tujuan pembelajaran dapat tercapai dengan baik maka guru dituntut untuk bisa memilih dan menentukan metode pembelajaran yang tepat. Dalam pembelajaran materi rangkaian listrik sederhana seri dan paralel pada lampu rambu lalu lintas tersebut, saya menggunakan metode pembelajaran demonstrasi dan eksperimen". Pungkas kedua guru kelas VI ini.

    (Red/ARS)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini