Presiden Jokowi Hadiri Peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia Tahun 2023
  • Jelajahi

    Copyright © kabartujuhsatu.news
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Daftar Blog Saya

    Presiden Jokowi Hadiri Peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia Tahun 2023

    Kabartujuhsatu
    Selasa, 12 Desember 2023, Desember 12, 2023 WIB Last Updated 2023-12-12T10:29:25Z
    masukkan script iklan disini

    Jakarta, Kabartujuhsatu.news, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri peringatan Hari Antikorupsi Sedunia (Hakordia) Tahun 2023 yang digelar Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Istora, Senayan Jakarta Pusat, Selasa (12/12/2023).

    Presiden Jokowi tiba pukul 08.50 WIB. Ia langsung menuju tempat duduk di samping Ketua KPK Sementara Nawawi Pomolango.

    Sejumlah pejabat teras tampak tiba lebih dulu sebelum Jokowi. Mereka adalah Jaksa Agung ST. Burhanuddin, dan Kepala Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) Ivan Yustiavandana.

    Kemudian, Kepala Kantor Staf Presiden (KSP) Moeldoko, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbud Ristek) Nadiem Makarim, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadiimuljono.


    Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin (BGS), Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar, Menteri Agraria dan Tata Ruang Hadi Tjahjanto, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie, serta Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono.

    Tiga Wakil Ketua KPK juga hadir. Mereka adalah Nurul Ghufron, Alexander Marwata, dan Johanis Tanak.

    Selian itu, sejumlah deputi KPK juga tampak hadir. mereka adalah Deputi Pencegahan dan Monitoring KPK Pahala Nainggolan, Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK, Irjen Rudi Setiawan, Deputi Koordinasi dan Supervisi (Korsup) Didik Agung Wijanarko.

    Lalu, Plt Deputi Informasi dan Data Eko Marjono sertta Deputi Pendidikan dan Peran Serta Masyarakat Wawan Wardiana.

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini