Tanamkan Budi Pekerti Melalui Gerakan Pramuka, SDN 241 Addagange Gelar Buka Puasa Bersama
  • Jelajahi

    Copyright © kabartujuhsatu.news
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Daftar Blog Saya

    Tanamkan Budi Pekerti Melalui Gerakan Pramuka, SDN 241 Addagange Gelar Buka Puasa Bersama

    Kabartujuhsatu
    Rabu, 27 Maret 2024, Maret 27, 2024 WIB Last Updated 2024-03-27T10:45:26Z
    masukkan script iklan disini

    Soppeng, Kabartujuhsatu.news, Gugus Depan SDN 241 Addagange sebagai wadah pembinaan kaum dalam kepramukaan dan atau tempat pengabdian dalam memberikan dukungan bagi pengembangan pribadi kaum muda, berkolaborasi alumni dan masyarakat sekitar menggelar buka puasa bersama yang dilangsungkan di SDN 241 Addagange, Maccodong Desa Lalabata Riaja, Kecamatan Donri-Donri, Rabu 27 Maret 2024.

    Bintang, S.Pd,Gr selaku majelis pembimbing gugus depan (Mabigus) mengatakan acara  buka puasa ini terselenggara  atas kerjasama sekolah dengan alumni dan masyarakat, terangnya. 


    Menurutnya, "Kegiatan buka puasa bersama ini juga merupakan wadah untuk membentuk karakter, membina sikap religius, empati dan toleransi kepada sesama serta sikap sosial dalam menghadapi masa depan tuturnya. 

    “Saya berharap melalui kegiatan  seperti ini akan menumbuhkan kerja sama yang baik antara sesama  anggota pramuka serta dapat membentuk setiap anggota Pramuka agar memiliki kepribadian yang luhur beriman, bertaqwa, berakhlak mulia, berjiwa patriot, disiplin dan memiliki kecakapan hidup sebagai kader bangsa, imbuhnya. 

    Senada yang disampaikan salah satu Guru sekaligus Pembina Pramuka, Haerani, S.Pd, Gr yang mengatakan bahwa, kegiatan ini tidak saja membangun kebersamaan tetapi juga membina sikap untuk saling menghargai antara sesama dan juga sebagai upaya untuk meningkatkan persatuan dan kesatuan sesama anggota pramuka, terangnya. 

    Sementara itu Muh.Irwan , S.Pd selaku pembina Putra mengatakan, "Melalui kegiatan buka puasa bersama ini, “Marilah kita membangun kebersamaan dalam membina pramuka serta sama-sama mengembangkan pramuka, karena pramuka merupakan wadah yang baik dalam membina bakat dan minat dalam mempersiapkan pemimpin masa depan,” ujar pembina yang akrab disapa Kak Iwan ini. 


    Di tempat yang sama, salah satu orang tua siswa kepada awak media ini mengatakan, sangat mengapresiasi dan berterima  kasih kepada pembina Pramuka dan seluruh guru SDN 241 Addagange atas dilaksanakannya kegiatan ini. 

    Ia mengungkapkan Gerakan Pramuka SDN 241 Addagange sangat aktif dan maju, katanya. 

    Kata Dia, "Hal ini  terbukti   dengan beberapa kegiatan dan latihan rutin  disekolah, serta telah meraih beberapa prestasi, mulai tingkat gugus, kecamatan bahkan tingkat kabupaten, tandasnya 

    Acara buka puasa bersama tersebut diawali dengan latihan rutin Pramuka yang merupakan program ekstrakurikuler SDN 241 Addagange, dan menjelang buka puasa acara dilanjutkan dengan pembacaan doa oleh perwakilan peserta pramuka dan dilanjutkan Kultum dan pembagian menu makanan berbuka puasa. 

    Dalam kegiatan ini, cara berjalan dengan lancar saat waktu  berbuka tiba  semua yang hadir mencicipi menu buka puasa yang disediakan oleh panitia, dan dilanjutkan  shalat magrib berjamaah. 

    Kebersamaan ini memberikan kesan tersendiri kepada semua yang hadir, utamanya Plt kepala sekolah Bintang S.Pd,Gr, seluruh guru, Tenaga kependidikan komite, serta Anggota Pramuka dan alumni maupun perwakilan orang tua siswa. 

    (Red/*) 
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini