Aliran Listrik di 3 Kecamatan di Sidrap Sempat Terputus, H Basrah : 90 Persen Telah Pulih
  • Jelajahi

    Copyright © kabartujuhsatu.news
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Daftar Blog Saya

    Aliran Listrik di 3 Kecamatan di Sidrap Sempat Terputus, H Basrah : 90 Persen Telah Pulih

    Kabartujuhsatu
    Minggu, 05 Mei 2024, Mei 05, 2024 WIB Last Updated 2024-05-05T15:41:22Z
    masukkan script iklan disini


    Sidrap, Kabartujuhsatu.news, Aliran listrik tiga kecamatan di Kabupaten Sidrap yang diterjang banjir dan longsor, 93 persen telah pulih.

    Demikian disampaikan Pj. Bupati Sidrap, H. Basra, Ahad (5/5/2024), menanggapi aliran listrik di Kecamatan Pitu Riase, Pitu Riawa, dan Dua Pitue yang sempat padam akibat banjir.

    "Kita terus berkoordinasi dengan PLN ULP Parepare dan Tandutedong. Saat ini 93 persen listrik wilayah yang dilanda bencana alam, sudah menyala kembali," ujar Basra.

    Adapun yang listriknya belum menyala, dikatakan Basra karena akses jalan yang putus di wilayah itu.

    "Teman-teman dari PLN susah mengakses masuk. Kami terus mendorong dan memfasilitasi perbaikan, semoga segera normal kembali,” ujarnya.

    Banjir dan longsor terjadi Kabupaten Sidrap, Jumat (3/5/2024) lalu. Tiga kecamatan terdampak paling parah yakni Pitu Riase, Pitu Riawa, dan Dua Pitue.

    Akibat bencana tersebut, sejumlah fasilitas publik rusak termasuk tiang listrik tumbang.

    Adapun PLN ULP Parepare dan Tandutedong, langsung menyiagakan dan menurunkan petugas untuk melakukan pemulihan aliran listrik.

    (Red/Humaskab)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini