Soppeng, Kabartujuhsatu.news– Kelompok Kerja Guru (KKG) Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (PJOK) Kecamatan Lalabata mengadakan pelatihan yang menghadirkan Tim Pemateri dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Soppeng. Kegiatan ini diselenggarakan di SDN 17 Bila dan dihadiri oleh para pendidik dari berbagai sekolah di Kecamatan Lalabata.
Acara dibuka secara resmi oleh Pengawas TK/SD Gugus 2 Soppeng, Agus Arif, S. Pd. Dalam sambutannya, Agus Arif menekankan pentingnya program ini dalam menciptakan lingkungan pendidikan yang aman dan kondusif bagi perkembangan anak-anak.
Budiati, S. Pd, Kepala SDN 17 Bila, sebagai tuan rumah menyambut baik kegiatan ini. Ia berharap bahwa program yang dilakukan oleh KKG PJOK Kecamatan Lalabata dapat memberikan manfaat besar bagi para guru dan peserta didik.
Pelatihan ini menghadirkan berbagai materi penting yang disampaikan oleh pemateri yang berkompeten di bidangnya. Tawir, S. Pd, Kepala SMP Muhammadiyah Leworeng Kecamatan Donri-Donri, memulai dengan "Paparan Singkat PPKSP," memberikan gambaran umum mengenai tujuan dan strategi Program Pengembangan Karakter dan Sikap Peserta Didik (PPKSP) yang diusung oleh dinas.
Selanjutnya, Haryono, S. Pd, Guru Bimbingan Konseling (BK) SMP 2 Liliriaja, menyampaikan materi "Strategi Pencegahan dan Penanganan Kekerasan pada Satuan Pendidikan." Materi ini sangat relevan dan penting untuk menciptakan lingkungan belajar yang aman dan nyaman bagi semua peserta didik. Haryono memberikan berbagai strategi efektif untuk mencegah dan menangani kasus kekerasan di sekolah.
Materi "10 Hak Anak di Sekolah" disampaikan oleh Fatimah, S. Pd M. Pd, Kepala TK PKK Mujahidin Lamogo Desa Pattojo Kecamatan Liliriaja Kabupaten Soppeng. Fatimah menekankan pentingnya penghargaan terhadap hak-hak anak di lingkungan pendidikan, guna menciptakan suasana belajar yang mendukung perkembangan anak secara optimal.
Abdul Asis, S. Pd I, Kepala SDN 7 Salotungo Kecamatan Lalabata, membawakan materi "PPKSP Ditinjau dari Segi Emosional Spiritual Question (ESQ)." Abdul Asis memberikan perspektif baru mengenai pengembangan karakter yang melibatkan aspek emosional dan spiritual, penting untuk menciptakan generasi muda yang tidak hanya cerdas secara intelektual, tetapi juga matang secara emosional dan spiritual.
Tim Pemateri PPKSP, yang berada di bawah binaan Kabid PTK Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Soppeng, Muhammad Husni, S. Pd M. Pd, menunjukkan kekompakan dan semangat dalam mengimbaskan program ini. Muhammad Husni merasa bangga dengan dedikasi tim dan berharap kegiatan ini memberikan dampak positif bagi perkembangan pendidikan di Soppeng.
Ketua KKG PJOK Kecamatan Lalabata, Bahri Kojang, S. Pd, bersama Sekretaris Muhammad Faisal, S. Pd M. Pd, dan Bendahara Israwati, S. Pd, dan Andi Kartiana, S. Pd serta para anggota lainnya, menunjukkan antusiasme tinggi dalam mengikuti kegiatan ini. Dukungan penuh juga datang dari Pembina PJOK Kecamatan Lalabata, Muhlis, S. Pd M. Pd dan Murniati, S. Pd, yang turut hadir dan memberikan arahan serta motivasi kepada seluruh peserta.
Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan kontribusi signifikan dalam menciptakan lingkungan pendidikan yang lebih baik, aman, dan mendukung perkembangan karakter dan sikap positif di kalangan peserta didik.