Dinas Peternakan, Keswan dan Perikanan Terbitkan dan Targetkan Pendistribusian 700 Kartu KUSUKA
  • Jelajahi

    Copyright © kabartujuhsatu.news
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Daftar Blog Saya

    Dinas Peternakan, Keswan dan Perikanan Terbitkan dan Targetkan Pendistribusian 700 Kartu KUSUKA

    Kabartujuhsatu
    Kamis, 15 Agustus 2024, Agustus 15, 2024 WIB Last Updated 2024-08-16T21:14:37Z
    masukkan script iklan disini


    Soppeng, Kabartujuhsatu.news, Dinas Peternakan, Kesehatan Hewan dan Perikanan Kab. Soppeng secara bertahap menerbitkan dan mendistribusikan Kartu KUSUKA sejak bulan Agustus 2024 di 8 kecamatan dan menargetkan sebanyak 700 kartu tahun ini.


    Kepala Dinas Peternakan, Kesehatan Hewan dan Perikanan Kab. Soppeng, IR.ERMAN ASNAWI, M. Si mengatakan bahwa, Kartu KUSUKA atau Kartu Pelaku Usaha Kelautan dan Perikanan ini merupakan identitas resmi para pelaku usaha yang terdiri dari pembudidaya, penangkap, pemasar dan pengolah hasil kelautan dan perikanan dari Kementerian Kelautan dan Perikanan RI, ujarnya, Kamis (15/8/2024).


    Menurutnya, "PKHP bertugas melakukan pendaftaran dan verifikasi data pelaku usaha baik perorangan maupun kelompok yang kemudian diinput dalam aplikasi Kementerian KP RI dan apabila sudah lengkap maka kartu akan didistribusi yang tahun ini melalui Bank BRI.



    "Selain fungsi identitas kartu ini juga multi guna khususnya dalam hal perbankan akan lebih mudah dalam akses penyaluran KUR dengan bunga rendah dan tanpa agunan bagi kelas super mikro, mikro, kecil dan menengah.


    "Kabupaten Soppeng memiliki sekitar 1.500 nelayan atau pelaku usaha perikanan yang tetdiri dari 700 penangkap ikan, 500 pembudi daya dan selebihnya sekitar 300 adalah pemasar dan pengolah hasil perikanan.


    "Dari jumlah tersebut selama lima tahun ini yang terbit Kartu KUSUKA baru sekitar 500 sehingga dengan tetbitnya 700 tahun ini tersisa 300 lagi yang mudah-mudahan bisa tuntas tahun depan, pungkas Kadis alumni Fakultas Peternakan IPB ini.


    (Red) 

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini