Lutra, Kabartujuhsatu.news, Lalulintas Polres Luwu Utara kembali menorehkan prestasi gemilang dalam kegiatan ANEV Bidang Opsnal Semester 1 TA 2024 yang diselenggarakan oleh Ditlantas Polda Sulsel.
Acara tersebut berlangsung di Hotel Sheraton, Makassar, dan dihadiri oleh jajaran Kasat Lantas dari berbagai daerah di Sulawesi Selatan, Kamis (15 Agustus 2024).
Dalam kegiatan yang dimulai pada pukul 08.00 WITA ini, Kasat Lantas Polres Luwu Utara, AKP A.M. Yusuf, S.H., beserta jajaran, mengikuti rangkaian acara yang meliputi evaluasi kinerja serta pemberian penghargaan kepada para Kasat Lantas yang telah menunjukkan performa terbaik.
Sat Lantas Polres Luwu Utara menerima tiga penghargaan yang diserahkan langsung oleh DirLantas Polda Sulsel, Kombes Pol Dr. I. Made Agus Prasetya, S.I.K, M.Hum.
Adapun penghargaan yang diraih oleh Polres Luwu Utara yakni Juara 1 Kampung Tertib Lalu Lintas, Juara 2 Pencapaian Target PNBP dan Juara 3 Pengelolaan Media Sosial.
Pencapaian ini menunjukkan komitmen Sat Lantas Polres Luwu Utara dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta meningkatkan kesadaran berlalu lintas di wilayahnya.
Selain itu, penghargaan ini juga menjadi bukti nyata dari dedikasi dan kerja keras seluruh personel Sat Lantas Polres Luwu Utara.
Kapolres Luwu Utara, AKBP Muh Husni Ramli, turut memberikan apresiasi atas prestasi yang diraih oleh jajarannya.
Menurutnya, penghargaan ini merupakan hasil kerja keras bersama dan diharapkan dapat memotivasi seluruh personel Polres Luwu Utara untuk terus meningkatkan kinerja dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Kasat Lantas Polres Luwu Utara, AKP A.M. Yusuf, S.H., menyampaikan terima kasih atas dukungan dari seluruh pihak dan berkomitmen untuk terus meningkatkan kinerja dan pelayanan yang lebih baik lagi di masa mendatang.
(Red)