UPT Kementan Gelar Donor Darah Upaya Memupuk Kepedulian Sosial
  • Jelajahi

    Copyright © kabartujuhsatu.news
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Daftar Blog Saya

    UPT Kementan Gelar Donor Darah Upaya Memupuk Kepedulian Sosial

    Kabartujuhsatu
    Rabu, 21 Agustus 2024, Agustus 21, 2024 WIB Last Updated 2024-08-21T08:03:30Z
    masukkan script iklan disini

    Gowa, Kabartujuhsatu.news, Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kementerian Pertanian (Kementan) Balai Besar Pelatihan Pertanian (BBPP) Batangkaluku bersama Palang Merah Indonesia (PMI) kembali menggelar kegiatan donor darah, kali ini dengan melibatkan para ASN dan purna bakti di lingkup BBPP Batangkaluku. Rabu (21/8/2024).

    Kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan semangat kebersamaan dan solidaritas di antara seluruh komponen pegawai, baik yang masih aktif maupun yang sudah purna bakti, dalam mendukung aksi kemanusiaan.

    Acara yang diselenggarakan di Aula Hasanuddin ini mendapatkan antusiasme yang besar, baik dari ASN yang masih aktif bekerja maupun dari para purna bakti yang turut hadir untuk mendonorkan darah mereka.

    Kehadiran purna bakti ini menambah makna tersendiri bagi kegiatan tersebut, sebagai bentuk kepedulian yang terus berlanjut meski sudah tidak lagi aktif di lingkungan kerja.

    Kepala Bagian Umum Rosdiana, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang terlibat.

    Menurutnya, "Kegiatan donor darah ini bukan hanya sebagai bentuk kontribusi kita terhadap masyarakat yang membutuhkan, tetapi juga simbol kebersamaan dan kesinambungan kepedulian di lingkungan BBPP Batangkaluku.

    "Saya sangat bangga melihat partisipasi aktif dari ASN maupun purna bakti dalam kegiatan ini," ujarnya.

    Selain kegiatan donor darah, PMI juga memberikan edukasi mengenai pentingnya donor darah rutin kepada seluruh peserta.

    "Setiap tetes darah yang didonorkan adalah wujud nyata dari upaya kita dalam menyelamatkan nyawa, dan partisipasi dalam kegiatan ini sangat berarti bagi mereka yang memerlukan, tandasnya.

    Melalui kegiatan ini, BBPP Batangkaluku berharap dapat terus menjadi contoh bagi instansi lain dalam memupuk kepedulian sosial dan berkontribusi bagi masyarakat.

    Komitmen untuk terus mendukung program-program sosial akan terus dilanjutkan oleh BBPP Batangkaluku, baik melalui kegiatan donor darah maupun kegiatan sosial lainnya.

    Selain itu, tujuannya yaitu untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya donor darah sebagai bagian dari tanggung jawab sosial serta membantu memenuhi kebutuhan darah bagi mereka yang membutuhkan.

    BBPP Batangkaluku berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam kegiatan-kegiatan sosial dan kemanusiaan, yang tidak hanya bermanfaat bagi masyarakat, tetapi juga sebagai sarana untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan dan solidaritas sosial.

    (Red)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini