Wabup Soppeng Serahkan Bantuan 8 Unit Motor PUSLING di 3 Puskesmas
  • Jelajahi

    Copyright © kabartujuhsatu.news
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Daftar Blog Saya

    Wabup Soppeng Serahkan Bantuan 8 Unit Motor PUSLING di 3 Puskesmas

    Kabartujuhsatu
    Rabu, 07 Agustus 2024, Agustus 07, 2024 WIB Last Updated 2024-08-07T10:42:23Z
    masukkan script iklan disini


    Soppeng, Kabartujuhsatu.news, Wakil Bupati Soppeng Ir H Lurfi Halide, MP melaksanakan Penyerahan Bantuan Motor Pusat Kesehatan Masyarakat Keliling (Pusling) Roda dua untuk  Puskesmas Citta, Panincong dan Pacongkang yang didanai melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) Kesehatan yang dilangsungkan di Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Soppeng, Rabu (7/8/2024).

    Pada kesempatan itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Soppeng, H. A. Maria Razak, SE, menyampaikan bahwa, "Sebanyak 8 unit motor Puskesmas Keliling (pusling) yang diserahkan ke 3 Puskemas, Yaitu Puskesmas Citta 3 unit, Puskesmas Panincong 3 unit, dan Puskesmas Pacongkang 2 unit. 

    "Setiap unit motor ini senilai Rp.44.700.000,-  dengan total anggaran sebesar Rp.357.600.000,- .

    "Jumlah ini akan ditambah untuk memenuhi kebutuhan pada puskesmas lainnya pada tahun 2025, ujar Maria Razak.

    Sementara itu, Wakil Bupati Soppeng, Ir.H.Lutfi Halide, MP menyampaikan bahwa, " kehadiran motor Pusling  ini diharapkan dapat digunakan oleh Nakes dalam melakukan pelayanan kesehatan, utamanya yang tidak dapat dilalui kendaraan roda empat.

    Dengan adanya motor Pusling ini, masyakarat yang berada dipelosok yang jauh dari puskesmas dapat menerima layanan kesehatan, jelas Wabup.

    "Hal ini, kata Wabup, juga sejalan dengan Visi Misi Pemerintahan, Soppeng yang lebih melayani, Maju dan Sejahtera, pungkas Lutfi Halide.

    (Red) 

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini