Soppeng, Kabartujuhsatu.news- Berbagai model pendekatan terus dikembangkan oleh tim Pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Soppeng, H. Suwardi Haseng - Selle KS Dalle (SUKSES)
Dalam upaya meyakinkan mayoritas warga Soppeng untuk memilih SUKSES di Pilkada Soppeng, 27 November 2024, tim pasangan ini mengintensifkan pendekatan berbasis rumah tangga di setiap dusun/ lingkungan.
Dalam beberapa hari terakhir, pada sejumlah desa tim ini melakukan konsolidasi seperti yang terlihat di Desa Leworeng, Donri-Donri dan Desa Goarie, Marioriwawo.
"Kita terus bergerak melakukan pendekatan seperti penempelan stiker dan pembagian brosur. Hasilnya, Inshaa Allah baik karena rata-rata warga menyambut antusias," kata Rahmat, salah seorang anggota tim di Leworeng.
Di Desa Goarie yang menjadi basis Balon Wakil Bupati Selle KS Dalle, pergerakan tim sukses melahirkan euforia dari warga.
"Dari dulu wilayah ini menjadi basis Pak Selle. Tak sulit untuk mensosialisasikannya. Apalagi, program-program SUKSES sangat gampang disosialisasikan," ujar salah seorang anggota tim. (*)