Makassar, Kabartujuhsatu.news, Andi Zulkarnaen Soetomo, S.STP, M.Si yang akrab di sapa Andi Bogel resmi ditetapkan sebagai Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Cabang Soppeng.
Penetapan itu di lakukan dalam rangkaian Rapat Kerja Provinsi (Rakerprov) IMI Sulawesi Selatan (Sulsel), yang di laksanakan di Ballroom Kirana Building, Jalan Metro Tanjung Bunga, Makassar, Sabtu (22/3/2025).
Dalam kesempatan itu, Ketua IMI Sulsel Haji Rusdi Masse (RMS) secara resmi menyerahkan SK Ketua IMI Soppeng periode 2025-2027 kepada Andi Zulkarnaen Soetomo.
Pura Bupati Soppeng 2025-2010 Andi Bogel usai penyerahan SK mengatakan, " Amanah ini akan kami emban dengan baik sesuai dengan AD dan ART Organisasi, ucapnya.
Ia menekankan pentingnya pelibatan seluruh pihak demi kemajuan olah raga bermotor/automotif khususnya di kabupaten Soppeng.
"Kami akan melibatkan seluruh elemen demi kemajuan organisasi, terangnya.
Alumni STPDN ini juga menyampaikan bahwa dalam waktu dekat akan mengkomunikasikan dengan pemerintah daerah kabupaten Soppeng terkait keinginan untuk membangun Sirkuit Road Race permanen di Bumi La Temmamala.
"Insyallah kami harap doa dan dukungan seluruh pihak untuk, bersama-sama kita mewujudkannya, ucapnya meyakini.
(Red)