Aceh Utara, Kabartujuhsatu.news,- Senyum lega kini terpancar dari wajah warga di tiga desa terpencil di Kecamatan Paya Bakong, Aceh Utara. Sabtu (15/3/2025).
Setelah sekian lama mengalami kesulitan akses listrik, mereka akhirnya merasakan perubahan signifikan berkat bantuan dari Irsan Sosiawan, Anggota DPR RI Komisi XII.
Desa Alue Lhok, Seunebok Aceh, dan Buket Pidie selama ini terkendala pasokan listrik yang sangat tidak stabil. Listrik hanya bisa menyala untuk satu hingga dua lampu di setiap rumah, sementara sisanya padam dikarenakan penggunaan trafo tua dan tidak mencukupi kebutuhan. Keadaan ini sangat memberatkan kehidupan sehari-hari, terutama pada malam hari.
"Dulu, kadang-kadang saat buka puasa dan sahur, kami terpaksa makan dalam kegelapan. Listrik sering padam, dan kami harus menyesuaikan diri dengan keadaan yang sangat sulit," ujar salah satu warga setempat. Kondisinya semakin berat terutama saat bulan Ramadan, di mana kegelapan sering menyelimuti saat berbuka dan sahur.
Melalui reses yang dilakukan, masyarakat mengajukan aspirasi mereka dalam bentuk proposal kepada Irsan Sosiawan.
Dengan konsisten, Irsan Sosiawan menindaklajuti aspirasi tersebut dengan menghubungi pihak PLN wilayah untuk menutarakan kebutuhan warga.
Hasilnya, PLN mengirimkan tambahan satu unit trafo yang akhirnya dipasang di daerah tersebut.
Keberadaan trafo baru ini memberikan dampak positif yang signifikan bagi ketiga desa tersebut, yang dihuni lebih kurang 500 kepala keluarga. Pasokan listrik yang lebih stabil menjadikan kehidupan warga lebih nyaman.
"Dibandingkan dengan keadaan kemarin, kami di pelosok ini hampir habis kampung, listrik sering padam. Tapi sekarang, dengan adanya tambahan trafo, listrik bisa menyala normal, bahkan selama bulan Ramadan, kami bisa menjalankan ibadah puasa dan tarawih dengan nyaman di malam hari," tambah warga lainnya.
Keberhasilan ini merupakan bukti nyata komitmen Irsan Sosiawan dalam memperjuangkan hak-hak masyarakat di daerah-daerah yang kurang terjangkau, serta upaya terus-menerus dalam memperbaiki kualitas hidup warga Aceh Utara.
(Rifqi)