Kepedulian Satgas TMMD 123 Kodim 1416/Muna Kerja Bakti Pembersihan Masjid
  • Jelajahi

    Copyright © kabartujuhsatu.news
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Layanan Publikasi Media Online : Iklan, Berita, Banner

    Layanan Publikasi Media Online : Iklan, Berita, Banner
    Klik Gambar Inaproc Kabartujuhsatu di Kolom Pencarian

    Daftar Blog Saya

    Kepedulian Satgas TMMD 123 Kodim 1416/Muna Kerja Bakti Pembersihan Masjid

    Kabartujuhsatu
    Senin, 17 Maret 2025, Maret 17, 2025 WIB Last Updated 2025-03-17T17:18:08Z
    masukkan script iklan disini

    Muna Barat (Sultra), Kabartujuhsatu.news, -Satgas TMMD ke-123 Kodim 1416/Muna melaksanakan gotong royong membersihkan Masjid Al Ikhlas Desa Mekar Jaya Kec. Tiworo Tengah Kab. Muna Barat, (17/3/2025).

    Pasiter Kodim 1416/Muna Letda Inf Salim mengatakan bahwa Kegiatan ini bertujuan menciptakan lingkungan ibadah yang nyaman, bersih, dan khusyuk bagi jamaah selama bulan Ramadhan yang penuh berkah ini"

    Dalam aksi gotong royong ini anggota Satgas TMMD ke-123 Kodim 1416/Muna bahu-membahu membersihkan lantai dan halaman masjid, serta di sekitar masjid juga dirapikan agar semakin asri.

    "Iya juga sangat bangga dan mengapresiasi dengan personel yang peduli dengan kebersihan tempat ibadah. 


    “Semangat kebersamaan ini mencerminkan nilai-nilai Islam yang mengajarkan kepedulian dan kebersihan. Semoga dengan masjid yang lebih bersih dan nyaman, ibadah kita selama Ramadhan semakin khusyuk. Kegiatan seperti ini perlu terus dilakukan oleh masyarakat, tidak hanya menjelang Ramadhan, tetapi juga secara rutin agar masjid tetap terjaga kebersihannya,”tegasnya

    Diharapkan, kegiatan ini tidak hanya menciptakan lingkungan ibadah yang bersih, tetapi juga mempererat silaturahmi dan meningkatkan semangat kebersamaan di antara jamaah. Dengan masjid yang lebih terawat, umat Islam dapat menjalankan ibadah Ramadhan dengan lebih tenang dan penuh keberkahan.

    (Pen)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini