Soppeng, Kabartujuhsatu.news, Sekira sepuluhan polisi berpakaian lengkap mendatangi kegiatan Ramadhan Fest Kabupaten Soppeng 2025 yang dilangsungkan di area lapangan Gasis Watansoppeng, Jum'at (7/3/2025).
Ramadhan Fest yang melibatkan para pelaku ekonomi dengan mengemas dalam bentuk pasar UMKM itu sedikitnya 70 an Tenant yang berjejer rapi dengan ribuan pengunjung.
Dalam situasi keramaian tersebut, puluhan polisi dari Polres Soppeng Polda Sulsel melalui Propam Polres Soppeng menggencarkan kewaspadaan dengan melakukan piket di Ramdhan Fest tersebut.
Hal itu dilakukan untuk mewaspadai kejahatan yang mungkin saja terjadi sewaktu-waktu ditengah situasi keramaian tersebut.
Hal itu sesuai dengan yang diutarakan Kasi Propam Polres Soppeng yang mengatakan, "Kami ingin memastikan bahwa personil Polres Soppeng siap dan profesional dalam melaksanakan pengamanan kegiatan Ramadhan Fest Tahun 2025, agar supaya masyarakat dapat merayakan momen di bulan suci Ramadhan 1446 H, dengan aman dan nyaman," ungkap AKP Muhammad Ali Ar, SH, MM.
Sementara itu, Kapolres Soppeng, AKBP Aditya Pradana, S.I.K., M.I.K menyampaikan bahwa pengecekan ini merupakan bagian dari upaya Polres Soppeng untuk memastikan keselamatan dan keamanan masyarakat selama pelaksanaan kegiatan Ramadhan Fest Tahun 2025 di bulan suci Ramadhan 1446 H.
"Kami berharap bahwa dengan pengecekan ini, personil Polres Soppeng dapat meningkatkan kesiapsiagaan dan profesionalisme dalam melaksanakan pengamanan," Pungkas Kapolres Soppeng AKBP Aditya.
(Red)